Solotrust.com - Girl group besutan SM Entertainment, Aespa kembali menunjukkan eksistensinya di industri musik dunia. Lagu anyar grup asal Korea Selatan ini sukses menempati posisi puncak di chart real-time dari situs musik domestik, termasuk Melon, Genie, dan Bugs.
Melansir Soompi, Rabu (06/10/2021), Aespa merilis mini album perdananya “Savage” pada Selasa, 5 Oktober 2021 pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB. Album ini langsung menempati posisi pertama tangga lagu iTunes Top Albums di setidaknya 17 negara, seperti Jepang, Australia, Brasil, Selandia Baru, Rusia, Denmark, Vietnam, Filipina, India, Peru, Malaysia, Oman, Indonesia, Taiwan, Kazakhstan, Laos, dan Mongolia.
Bukan itu saja, "Savage" juga menduduki puncak tangga lagu real-time dari lagu-lagu Korea di QQ Music China dan tangga lagu real-time dari platform Jepang AWA.
Mengutip Allkpop, mini album perdana Aespa "Savage" telah melampaui 400 ribu penjualan preorder.
Aespa terus membuktikan kehebatannya sebagai grup pendatang baru, menyusul kesuksesan besar single mereka "Next Level" di tangga lagu.
'Savage' juga ada di level berikutnya, memecahkan rekor sebagai album debut girl grup K-pop terlaris. Mini album ini sekarang juga tengah dalam perjalanan mencetak penjualan pekan pertama tertinggi kedua oleh girl grup K-Pop mana pun.
Mini album yang dirilis pada 5 Oktober itu berisi total enam lagu, yakni “Savage,” “ænergy,” I’ll Make You Cry, “YEPPI YEPPI,” “ICONIC,” dan “Lucid Dream.”
Selamat ya Aespa! (and)
(and_)