Serba serbi

Coffe Day, Kafe Kekinian Sajikan Minuman Jamu Sparkling

Wisata & Kuliner

19 Oktober 2021 15:32 WIB

Minuman Jamu Sparkling

SUKOHARJO, solotrust.com- Jika biasanya café indentik dengan minuman ala modern, namun justru café yang satu ini melakukan terobosan baru dengan mengangkat minuman tradisional menjadi minuman modern. Adalah Coffe Day yang memodifikasi jamu murni menjadi jamu sparkling aneka rasa. Selain diyakini menambah imunitas tubuh, Coffe Day ingin mempopulerkan dan mengangkat jamu yang merupakan minuman khasi asli dari Sukoharjo.

“Kami sama dengan kafe lainya namun yang membedakan disini kami menyajikan jamu yang sudah kami modifikasi menjadi jamu sparkling,” jelas pengelola Coffe Day, Leonardo.



Meskipun sudah dimodifikasi, namun cita rasa jamu masih sangat kental. Hanya saja tambahan sedikit soda membuat sensasi minuman jamu ini berbeda, lebih kekinian. Tidak hanya sekedar berfikir keuntungan, Coffe Day ingin melestarikan minuman jamu yang diketahui merupakan minuman tradisonal dari Sukoharjo.  Karena itu, varias rasa jamu dibuat beragam menyesuaikan dengan perkembangan, dibuat lebih modern dan kekinian.

“Varian rasa jamu sparkling disini lengkap, ada beras kencur, jahe jawa kunir asem serta masih banyak lagi lainya,dan untuk harga sangat terjangkau,” imbuhnya.

Coffe Day ini sendiri berada di kawasan solobaru, tepatnya di jalan raya Dlopo Gedangan, Kecamatan Baki, Sukoharjo. Masuk ke Coffe Day pengunjung akan dimanjakan dengan suasana khas bali yang dibalut dengan nuansa modern kafe, sehingga terkesan lebih kekinian. Tidak berhenti di situ, hijauya hamparan persawahan akan membuat pengunjung betah disini.

“Kalau biasanya kafe itu identik dengan kopi, tapi disini ada jamu sparkling saya tadi minum beras kencur dan emang beda banget rasanya, suasana disini juga nyaman banget saya kadang kalau nongkrong bisa satu jam mas, betah banget,”ungkap salah satu pengunjung, Tari, warga Baki, Sukoharjo. (nas)

(wd)