Solotrust.com -Aktor Song Joong Ki menerima penghargaan dari Presiden sebagai pengakuan atas kontribusinya kepada masyarakat melalui donasinya yang konsisten. Pada tanggal 26 Oktober, melansir dari media Korea Selatan Insight, Komisi Jasa Keuangan mengadakan upacara untuk merayakan "Hari Keuangan" ke-6 di Post Tower, Myeong Dong, Seoul dan memberikan medali serta penghargaan kepada total 176 orang termasuk Song Joong Ki.
Song Joong Ki secara konsisten berdonasi untuk membantu anak-anak penderita kanker sejak ia berpartisipasi dalam Kampanye "Yellow Ribbon" pada tahun 2011 dan menjalin hubungan dengan Yayasan Leukemia Anak Korea.
Saat bertugas di militer pada tahun 2015, Song Joong Ki mendonasikan dana 100 juta Won kepada UNICEF untuk meringankan kerusakan yang disebabkan oleh gempa di Nepal.
Pada tahun 2016, Song Joong Ki menyumbangkan dana 20 juta Won kepada Pusat Internasional untuk Perdamaian dan Hak Asasi Manusia untuk "wanita penghibur".
Pada 2019, aktor yang bermain dalam drama "Descendant of the Sun" tersebut menyumbangkan 100 juta Won ke Hope Bridge untuk membantu mengatasi Covid-19.
Pada tahun 2020, Song Joong Ki mendonasikan 30 juta Won untuk penduduk yang terkena dampak kebakaran hutan di Gangwondo dan 50 juta Won untuk korban hujan deras.
Pada bulan Januari tahun ini, Song Joong Ki mendonasikan 100 juta Won untuk menyediakan perlengkapan pelindung terhadap hawa dingin bagi semua staf medis yang bekerja di klinik pemeriksaan Covid-19.
Kebaikan Song Joong Ki juga pernah diungkap seorang volunteer festival tari internasional untuk penyandang disabilitas "Korea International Accessible Dance Festival" (KIADA). Dia berbagi kisah yang mengharukan tentang Song Joong Ki di komunitas online pada Agustus lalu, yangmana aktor itu bersedia mempromosikan acara tanpa dibayar.
"Kami sangat tersentuh ketika kami menonton video promosi itu. Kami hanya ingin dia menyapa dengan kamera ponsel, tetapi dia melakukannya dengan banyak usaha dan waktu, padahal kami tidak bisa membayarnya apa-apa," katanya.
Di akhir ceritanya, volunteer itu berkomentar, "Saya bisa melihat mengapa semua orang terus membicarakan tentang kepribadian Song Joong Ki yang luar biasa. Saya masih tidak percaya dia menerima permintaan orang asing, dan melakukan semua ini untuk kami. Terima kasih banyak."
Song Joong Ki adalah aktor kelahiran 19 September 1985. Dia terkenal lewat sejumlah drama seperti "Sungkyunkwan Scandal" (2010), "Descendants of the Sun" (2016), dan "Vincenzo" (2021). Dia juga terkenal lewat sejumlah film seperti "A Warewolf Boy" (2012), "The Battleship Island" (2017), dan "Space Sweepers" (2021).
Sejumlah penghargaan pun telah ia dapatkan. Lewat perannya dalam drama "Descendants of the Sun" misalnya, dia meraih sejumlah penghargaan seperti Daesang (penghargaan tertinggi) di APAN Star Awards ke-5, Presidential Award dari Korean Popular Culture and Arts Awards ke-7, dan Outstanding Korean Actor di Seoul International Drama Awards ke-11. (Lin)
(wd)