SUKOHARJO, solotrust.com - Rumah sakit sebaiknya tidak hanya berperan dalam penyembuhan (kuratif) saja, namun juga pencegahan penyakit (preventif) dan peningkatan kesehatan (promotif). Terlebih di masa pandemi Covid-19 ini yang membutuhkan daya tahan tubuh (imunitas) kuat.
Demikian diutarakan Direktur RS Indriati Solo Baru, Imelda Tandiyo dalam grand opening Klinik Immunicare di lantai satu rumah sakit setempat, Jumat, 5 November 2021.
"Banyak penyakit bisa dicegah melalui upaya preventif, salah satunya adalah vaksinasi, apalagi di tengah pandemi Covid-19. Untuk itu, Rumah Sakit Indriati Solo Baru menambah layanan baru, yaitu sebuah klinik vaksinasi Immunicare bekerja sama dengan Biofarma," terangnya saat jumpa pers, Jumat (05/11/2021).
Kata Imelda Tandiyo, di tengah pandemi, kebanyakan orang fokus pada Covid-19 saja, padahal terdapat penyakit-penyakit lain yang tidak kurang membahayakan, seperti hepatitis, kanker serviks, dan influenza.
"Influenza ini memang sepertinya bisa sembuh sendiri. Cuma dalam keadaan lemah ini bisa membahayakan, terutama pada seseorang yang imunitasnya turun, seperti orang yang sedang mendapatkan kemoterapi, radioterapi. Mungkin pengetahuan tentang budaya mencegah penyakit di Indonesia belum tumbuh dengan baik," papar dia.
Menurut Imelda Tandiyo, masyarakat Indonesia bisa berkaca dari luar negeri akan pentingnya vaksinasi seperti vaksin influenza. Hampir semua pasien sedang menjalani perawatan seperti kemoterapi dan untuk geriatri-geriatri pasti diminta vaksinasi flu untuk meningkatkan kekebalan tubuh.
Sementara itu, Regional Manager Indonesia Bagian Tengah PT Biofarma Andreas Heru Susanto menambahkan, sebelum pandemi Covid-19 masyarakat sangat sulit mendapatkan klinik atau rumah sakit yang melayani vaksinasi. Untuk itu, PT Biofarma berinisiatif membentuk layanan vaksinasi dengan brand Immunicare.
"Maksud dan tujuan Immunicare ini sebagai one stop service untuk memberikan kemudahan akses masyarakat mendapatkan vaksinasi. Immunicare ini bersifat kemitraan. Biofarma akan membimbing mitra terkait manajemen pemberian layanan vaksinasi," jelasnya.
Immunicare ini merupakan klinik kesehatan yang memberikan layanan vaksinasi untuk segala usia mulai dari anak-anak hingga dewasa, termasuk ibu hamil dan calon pengantin. Layanan vaksinasi ditawarkan mencakup semua jenis vaksin sesuai yang ditentukan pemerintah mulai dari hepatitis hingga influenza. (rum)
(and_)