Serba serbi

Persis Solo Tembus Semifinal Liga 2 Indonesia

Olahraga

23 Desember 2021 11:01 WIB

Duel Persis Solo kontra Persiba Balikpapan di Stadion Pakansari Bogor dalam lanjutan Liga 2 Indonesia, Rabu (22/12/2021). (Foto: Instagram/@persisofficial)

Solotrust.com - Langkah Persis Solo melaju ke semifinal Liga 2 Indonesia akhirnya terwujud. Pada laga hidup mati di grup X kontra Persiba Balikpapan di Stadion Pakansari Bogor, Rabu (22/12/2021), klub sepak bola kebanggaan masyarakat Kota Bengawan berhasil menang dengan skor meyakinkan 2-0.

Dua gol kemenangan Persis Solo diborong pemain pengganti, Ferdinand Sinaga di babak kedua, tepatnya pada menit ke-67 dan 70.



Jalannya pertandingan kedua kesebelasan cukup seru. Jual beli serangan kerap kali terjadi. Pertahanan Persiba pada babak pertama terus mendapatkan tekanan dari Persis Solo. Beruntung, sang kiper tampil gemilang hingga mampu menjaga gawangnya tetap perawan.

Memasuki babak kedua, Persis Solo yang memasukkan Ferdinand Sinaga berhasil merobek gawang Persiba. Pemain berjuluk The Dragon berhasil memanfaatkan umpan bola silang dari sisi kanan pertahanan Persiba untuk dieksekusi menjadi gol pada menit ke-67.

Tiga menit berselang, jala Persiba kembali robek. Ferdinand Sinaga berhasil menyundul bola hasil umpan cantik Beto Goncalves yang sukses mengecoh barisan pertahanan serta kiper lawan.

Hasil manis itu pun disyukuri skuat Persis Solo dan para suporter, baik yang hadir di Stadion Pakansari maupun yang melakukan nonton bareng di beberapa titik Kota Solo.

Presiden Pasoepati, Maryadi Gondrong dalam akun Instagramnya bersyukur Persis berhasil menembus semifinal. Ia pun berharap klub favoritnya bisa promosi ke Liga 1 Indonesia musim depan.

"Alhamdulillah ya Rob, Persis Solo Liga 1 tinggal selangkah lagi," tulis akun Instagram @maryadigondrong. (dd)

(and_)

Berita Terkait

Persis Curi 3 Poin Penting dari Borneo FC, Lepas dari Zona Degradasi

Tantang PSIS, Persis Siap Berikan Permainan Terbaik Pada Derby Jawa Tengah Malam Ini

Persis Solo Siap Berikan Permainan Terbaik Kontra Arema

Persis Percaya Diri Berikan Permainan Terbaik Kontra Barito Malam Ini

Hajar Persis Solo 2-0, Arema FC Melaju ke Final Piala Presiden 2024

Persis Solo Tuan Rumah Semifinal Piala Presiden 2024

Hadapi Dewa United, Persis Bertekad Berikan Perlawanan Terbaik

Persis Solo Juara Liga 2, Fabiano Beltrame: Mimpi yang Terwujud

Persis Solo Lolos Liga 1 Indonesia Musim Depan, Kado Manis Ultah Kaesang

Persis Solo Takluk dari Rans Cilegon FC, Cristian Gonzales Cetak Hattrick

Erdogan Dijadwalkan ke Bogor Pekan Depan, Menag Ingin Perbanyak Kirim Mahasiswa ke Turki

IBL Tokopedia 2024: Kesatria Muda Pertahankan Kesucian Kandang

5 Fakta Anggi Anggraeni, Pengantin di Bogor Kabur Usai Menikah Sehari, Kini Dicerai Suami

Jokowi Terima Kunjungan PM Timor Leste di Istana Bogor, Bahas Upaya Penguatan Kerja Sama

Dinyatakan Meninggal dan sudah Dimasukkan Peti, Pria di Bogor Hidup Lagi

Aksi Copet di Alun-alun Bogor Terekam Kamera, Netizen Ribut

Persis Solo Lolos Liga 1 Indonesia Musim Depan, Kado Manis Ultah Kaesang

Persis Solo Takluk dari Rans Cilegon FC, Cristian Gonzales Cetak Hattrick

Persis Solo Takluk dari PSCS Cilacap 1-2

PSIM Yogyakarta Gebuk Persis Solo, Eko Purdjianto Dituntut Mundur

Persis Solo Gebuk Persijap Jepara 5-2

Ditahan Imbang PSG Pati, Persis Solo Gagal Penuhi Ekspektasi Wali Kota

Berita Lainnya