SOLO, solotrust.com - Tahok atau kembang tahu merupakan makanan tradisional dari Cina. Tahok dibawa oleh pendatang dari Tiongkok yang kemudian menetap di Pasar Gede Solo.
Dulunya kuliner ini hanya diminati oleh kalangan dewasa saja. Namun kini jajanan dengan bahan dasar kedelai yang disiram kuah jahe ini juga menjadi incaran kaum muda.
Salah satu penjual tahok di daerah Pasar Gede, Sentot (50) mengatakan, sudah 20 tahun ia berjualan tahok. Bahkan harga seporsi tahok meningkat hingga tiga kali lipat.
"Untuk harga perporsi sekarang Rp. 8 ribu, kalau dulu dua setengah," kata Sentot, Rabu (5/1).
Sentot menambahkan, dalam sehari ia dapat menjual tahok 60 porsi dari pukul 5- 8 pagi. Hal ini berarti ia bisa mengantongi ratusan ribu dari hasil jualannya selama 3 jam.
Banyak pelanggan berpendapat tahok buatan Sentot enak. Salah satunya Angel (20) yang baru pertama kali mencicipi tahok buatan Sentot.
"Kalau yang disini baru pertama kali. Dari yang pernah saya coba, disini yang paling enak sih menurut saya, disini yang paling enak daripada yang lainnya," kata Angel.
Menurut Angel, yang membedakan tahok di Pasar Gede ini daripada di tempat lain adalah kuah jahe yang legit dan pas. (dolanjowo)
()