Hard News

Ini Camilan yang Dianggap Bawa Keberuntungan Saat Imlek

Nasional

1 Februari 2022 15:45 WIB

Ilustrasi camilan pada perayaan Imlek (Foto: Shutterstock/HelloRF Zcool via ANTARA)

SOLO, solotrust.com – Perayaan Imlek identik dengan simbol keberuntungan, kemakmuran dan panjang umur yang diwujudkan dalam berbagai hidangan makanan utama dan camilan.

Saat perayaan Imlek, biasanya setiap keluarga akan menyiapkan berbagai camilan hingga buah segar. Tak sembarangan, ternyata berbagi camilan yang tersaji memiliki makna-makna khusus di tahun baru.



Dilansir China Highlights, berikut tujuh camilan yang biasa ditemukan saat Tahun Baru Imlek:

Kurma Merah

Kurma merah disajikan sebagai buah kering. Kurma merah menjadi simbol kekayaan dan kemakmuran. Sebab warna merah dipercaya sebagai warna keberuntungan di China yang berarti makmur.

Biasanya kurma merah juga disajikan saat festival, upacara pernikahan, pesta perpindahan rumah dan peringatan satu bulan umur bayi.

Kacang Tanah

Kacang tanah melambangkan vitalitas, umur panjang, kekayaan dan kehormatan. Saat perayaan tahun baru, kacang disajikan tanpa kulit.

Ada berbagai macam cara memasak kacang direbus dengan air dan garam atau digoreng. Namun orang China percaya bahwa memakan kacang mentah lebih baik.

Kelengkeng Kering

Kelengkeng kering menjadi camilan teratas saat tahun baru karena maknanya yang tersirat. Kelengkeng kering melambangkan reuni.

Pengobatan tradisional Tiongkok menyebut makan kelengkeng kering dapat menyehatkan vitalitas seseorang. Biasanya disajikan sudah terkupas untuk dimakan langsung atau diseduh.

Biji Bunga Matahari atau Kuaci

Kuaci melambangkan dikaruniai banyak anak dan cucu. Sesuai dengan asal kuaci yang jumlahnya banyak saat masih berada di bunga matahari.

Permen

Makan permen melambangkan kejadian manis di tahun mendatang. Beberapa manisan biasanya dikemas dalam kotak emas berbentuk angka keberuntungan atau yuanbao (mata uang Tiongkok kuno) yang melambangkan kejayaan.

Onde-onde

Jenis gorengan yang terbuat dari tepung ketan yang diisi dengan pasta kacang merah, digulung dalam biji wijen putih dan digoreng. Teksturnya renyah di luar dan lembut di dalam.

Onde-onde bermakna tekad bulat dan rasa syukur terhadap Sang Pencipta.

Kue Tambang atau Untir-untir

Sama halnya camilan kelengkeng kering, untir-untir memiliki makna reuni dengan bentuk tali yang diuntai menjadi satu dan kuat.

(zend)