Ekonomi & Bisnis

HYBE dan YG Entertainment Kerjasama Rilis Materi Belajar Bahasa Korea Bareng BLACKPINK

Ekonomi & Bisnis

5 Maret 2022 14:00 WIB

HYBE dan YG Entertainment bekerjasama merilis materi belajar Bahasa Korea bersama BLACKPINK yang diberinama BLACKPINK in Your Korean. (Foto: Dok. HYBE Edu)

Solotrust.com - HYBE dan YG Entertainment menjalin kerjasama. Sebagaimana dikabarkan KBIZoom News, Rabu (2/3), pada hari itu HYBE melalui anak perusahaannya HYBE Edu mengatakan akan merilis materi belajar Bahasa Korea untuk penggemar BLACKPINK di luar negeri.

Materi pembelajaran yang diberinama BLACKPINK in Your Korean tersebut akan dirilis pada tanggal 7 Maret mendatang. Frasa ini mengacu pada frasa BLACKPINK in Your Area yang kerap diperdengarkan grup itu ketika tampil.



Materi tersebut akan disampaikan oleh Blinky, yang digambarkan sebagai penggemar BLACKPINK yang diundang ke rumah grup itu dan menghabiskan waktu bersama. Blinky mengacu pada nama fandom BLACKPINK, blink.

BLACKPINK In Your Korean akan dirilis dalam dua edisi yakni edisi global (versi bahasa Inggris) dan edisi Bahasa Mandarin. Materi ini terdiri dari dua buku, buku saku dan stiker keyboard komputer Korea. Buku-buku tersebut akan diterbitkan dalam bahasa Inggris dan Cina, sementara konten video akan tersedia dalam lima bahasa yakni Korea, Inggris, Jepang, Cina dan Indonesia.

"Melalui seri 'Learn! Korean', kami menggunakan IP (Intellectual Property) BLACKPINK, artis eksternal non-HYBE pertama yang merilis buku teks Korea semacam itu. Paket ini, yang dibuat bekerjasama dengan YG Entertainment, mengatur kurikulum dengan memilih ekspresi yang benar-benar digunakan artis dalam frekuensi tinggi dalam kehidupan sehari-hari mereka," kata pihak HYBE.

"Kami berharap banyak pelajar luar negeri yang menyukai BLACKPINK dapat lebih meningkatkan kepuasan mereka melalui paket ini," harapnya.

Sebelumnya, HYBE Edu telah merilis materi pembelajaran Bahasa Korea versi BTS dengan Tinytan sebagai ikonnya. HYBE Edu sendiri adalah perusahaan pendidikan berbasis IP artis dan konten. Perusahaan ini terus memperkenalkan konten pembelajaran dan teknologi baru, sehingga penggemar di seluruh dunia dapat mempelajari bahasa dan budaya artis yang mereka dukung secara ekfektif. (Lin)

(zend)