MEDAN, solotrust.com – Penjualan produk Pertalite meningkat cukup tajam sepanjang 2017. PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) 1 area Sumatera bagian Utara mencatat pertumbuhan sebesar 65% kenaikan penjualan produk Pertalite pada Januari 2018 dibandingkan Januari tahun sebelumnya.
Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR 1, Rudi Ariffianto, menyampaikan pertumbuhan penjualan Pertalite merupakan hal positif. Masyarakat semakin cerdas memilih produk lebih berkualias.
Mengapresiasi pencapaian ini, Pertamina menggelar program promosi bertajuk ‘Pertalite Lucky Dip’ mulai 5 Maret 2018 di lima provinsi dan diadakan setiap satu atau dua pekan sekali. Adapun untuk mengikuti promo, konsumen diminta melakukan pembelian produk Pertalite minimal Rp20 ribu bagi kendaraan roda dua atau Rp150 ribu bagi kendaraan roda empat. Hadiah mulai dari smartphone sampai merchandise Pertamina.
“Pertalite Lucky Dip akan dilaksanakan pada tanggal 5,16, 29 Maret dan 13 April 2018 di lokasi yang berpindah-pindah di masing-masing provinsi, diumumkan melalui media sosial Pertamina MOR 1,” ungkap Rudi Ariffianto, dilansir dari laman resmi Pertamina, pertamina.com, Senin (05/03/2018).
Pertalite diharapkan hadir sebagai produk alternatif bagi masyarakat untuk mendapatkan pengalaman berkendara lebih baik. Selain itu juga memberikan nilai lebih bagi efisiensi dan performa mesin.
Rudi Ariffianto juga menambahkan, program promo merupakan apresiasi bagi konsumen setia Pertamina atas pencapaian pertumbuhan produk Pertalite di area Sumatera bagian Utara.
(and)