Serba serbi

Unisri Solo Buka Jalur Prestasi Olahraga, 13 Atlet Voli Putra dan Putri Lolos Audisi

Olahraga

1 April 2022 19:31 WIB

Sejumlah atlet voli putra yang diterima sebagai mahasisea baru Unisri

SOLO, solotrust.com - Universitas Slamet Riyadi Surakarta (Unisri) telah meloloskan sebanyak 13 atlet bola voli untuk masuk sebagai mahasiswa dari jalur prestasi olahraga.

"Kegiatan ini adalah seleksi mahasiswa baru Unisri melalui jalur olahraga, khususnya olahraga bola voli," kata Wakil Rektor Kemahasiswaan Kerja Sama dan Alumni Unisri, Sutoyo, Selasa (29/03/2022).



"Bagi yang lolos seleksi akan diterima kuliah di Unisri dan mendapatkan besiswa, baik beasiswa KIP Kuliah bagi yang kurang mampu maupun beasiswa minat bakat," imbuhnya.

Sementara bagi yang tidak lolos seleksi tetap bisa kuliah di Unisri, namun melalui jalur reguler. Setelah diterima kuliah, mereka tetap bisa bergabung dengan tim bola voli Unisri.

Kata Sutoyo, Unisri menggelar audisi dalam seleksi mahasiswa baru tahun ini karena membutuhkan tim tangguh bola voli. Rencananya, tim voli ini akan diikutkan dalam turnamen antarmahasiswa antaruniversitas maupun umum.

"Jadi nantinya, para mahasiswa itu tugasnya ganda, yaitu belajar dan berlatih voli serta memperkuat tim bola voli Unisri dalam berbagai turnamen," terang Sutoyo.

Hal senada dikatakan Pembina UKM Bola Voli, Sihono. Pihaknya mendorong mereka yang lolos seleksi untuk bersungguh-sungguh dalam belajar maupun berlatih voli.

"Memang harus bersungguh-sungguh dalam belajar dan berlatih karena saat bertanding di turnamen bola voli nanti membawa nama besar Unisri," kata Sihono.

Adapun sebanyak 13 atlet bola voli telah dinyatakan lolos dalam audisi digelar Unisri selama dua hari, Jumat hingga Sabtu (25-26/03/2022).

Mereka berhasil menyisihkan puluhan peserta dari berbagai daerah yang mengikuti audisi. Terdapat tujuh atlet voli putra berhasil lolos, yakni Rinaldi Rafelino, Agit Palgunady, Arsil Nur, Aditia SN, Roni Fauzan, Haidar Ali, dan Bintang Akbar.

Sementara atlet voli putri berhasil lolos ada enam orang, yakni Dinda Suryawati, Indri Cahaya Dewantari, Rafica Yulianti, Larasati pangestuning, Julia Ratnasari, dan Bilqis Rairuzzain. (rum)

(and_)