Hard News

Polisi Masih Evakuasi Pengendara Motor yang Terimpit di Bawah Truk

Jateng & DIY

6 Maret 2018 16:15 WIB

Korban pengendara motor masih berada di bawah truk. (solotrust-way)





SOLO, Solotrust.com - Petugas kepolisian dibantu warga sekitar masih melakukan evakuasi terhadap korban kecelakaan beruntun di Jalan Sumpah Pemuda, Mojosongo, Solo, Selasa (6/3/2018) sekitar pukul 14.30.

Dua pengendara sepeda motor saat ini masih terhimpit di bawah badan truk. Polisi masih mencoba mengevakuasi korban.

Kapolsek Jebres Kompol Juliana yang ikut proses evakuasi mengatakan, salah satu pengendara sepeda motor yang terhimpit belum diketahui kondisinya.

"Kita tak tahu ini masih hidup atau gimana. Kalau kita derek (pakai truk derek), takutnya korban masih hidup terus gara-gara kita derek jadi meninggal. Kita tak tahu, karena korban ini diam," ujar Juliana kepada anggotanya.

Belum diketahui pasti penyebab kecelakaan ini terjadi. Akibat kejadian ini, arus lalu lintas di sekitar lokasi macet total.

(way)