SOLO, solotrust.com - Tim gabungan dari beberapa instansi Pemerintah Kota (Pemkot) Solo bersama Loka Pengawas Obat dan Makanan (POM) Solo melakukan inspeksi mendadak (sidak) di mall Solo, Kamis (21/4) pagi.
Dalam sidak tersebut, tim gabungan menemukan beberapa produk makanan yang tidak mencantumkan izin pangan industri rumah tangga (PIRT) dan expired date (ED) alias tanggal kadaluwarsa.
Sementara, produk yang dimaksud itu ialah produk-produk yang sebenarnya memiliki label, namun, label itu hanya terpasang di beberapa produk yang sama atau belum terpasang secara keseluruhan.
"Ada beberapa produk yang belum dicantumkan ED-nya jadi direpacking tapi belum semua kemasan dicantumkan masing masing," kata Kepala Bidang (Kabid) Penyediaan Fasilitas Kesehatan dan Kefarmasian Dinas Kesehatan, Tenny Setyoharini usai sidak kepada awak media, Kamis (21/4).
Selain itu, pihaknya juga memiliki temuan label atau tulisan tanggal kadaluwarsa yang tidak tertera jelas.
"Tulisan ED-nya (kadaluwarsa) ada agak yang lamat-lamat sehingga mungkin bisa dicermati kembali apakah kode produksinya sama dan dianggap sama dengan tulisannya masih jelas," ucapnya.
Menurutnya, meski kemasan produk terbilang baik, label PIRT dan kadaluwarsa itu penting untuk memberikan kepastian kepada konsumen, bahwa produk tersebut layak dikonsumsi.
"Konsumen itu mempunyai kepastian untuk memilih bahan pangan yang aman untuk dikonsumsi," terangnya.
Pihaknya pun meminta pihak mall untuk mencantumkan label ke semua produk tanpa terkecuali, sebagai tindak lanjut atas temuan itu.
"Sehingga kami sampaikan pada pengelola ataupun penjual untuk mencantumkan masa ED-nya masing masing pack," tambahnya.
Sementara itu, selain melakukan sidak di mall, tim gabungan tersebut juga mengencarkan sidak ke sejumlah pasar tradisional. Pihaknya menegaskan, bakal menjamin kelayakan pangan menjelang hari raya Lebaran ini.
"Saat ini kan masa persiapan mau Lebaran semua rumah tangga menyiapkan dengan makanan yang baik. Sehingga kita menjamin keamanan pangan di Kota Solo," tukasnya. (dks)
(zend)