SEMARANG, solotrust.com - Walikota Semarang, Hendrar Prihadi melantik 10 Pejabat pimpinan tingkat tinggi lingkungan pemerintah Kota (Pemkot) Semarang di ruang Loka Krida, Gedung Mr Moch Ichsan Lantai VIII, Balaikota Semarang, Rabu (18/5).
Hendi, sapaan akrabnya menjelaskan seharusnya ada 11 jabatan yang akan dilantik. Namun ia menjelaskan satu posisi yakni di Dknas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Semarang masih dalam proses seleksi di tingkat Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri).
"Sudah di tingkat Kemendagri, ada 3 nama calon kepala dinas yang masih belum selesai", Jelasnya kepada Solotrust.com usai acara pelantikan tersebut.
Melalui Keputusan Walikota Semarang Nomor P/1354/877/V/2022 tanggal 17 Mei, pejabat yang dilantik walikota antara lain :
1. Tuning Sunarningsing menjabat Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah
2. Budi Prakoso menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kota Semarang.
3. R. Wing .Winarso Poespojoedho menjabat Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Semarang.
4. Soenarto menjabat Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kota Semarang.
5. Mohamad Irwansyah menjabat Kepala Dinas Penataan Ruang Kota Semarang.
6. Lilik Faridah menjabat Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Bencana Kota Semarang.
7. Heroe Soekendar menjabat Kepala Dinas Sosial Kota Semarang.
8. Soewarto menjabat Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia.
9. Moch Imran menjabat Sekretaris DPRD Kota Semarang.
10. Yudi Wibowo menjabat Staf Ahli Walikota Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan.
(fj)
(zend)