Hard News

BTL Fest 2022, Pemkab Rembang Wadahi Bakat Anak Muda dan Lestarikan Kearifan Lokal

Sosial dan Politik

26 Juli 2022 11:52 WIB

Sa;ah satu pojok mural Batik Tulis Lasem (BTL) Festival 2022 di Gedung Dekranasda, Rembang, Senin (25/7). (Foto: Dok. Solotrust.com/mn)

REMBANG, solotrust.com - Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM berkolaborasi dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Rembang menggelar Batik Tulis Lasem Fest 2022 di komplek gedung Dekranasda yang ada di Kecamatan Lasem, Senin (25/7).

Dalam acara tersebut terdapat tiga kegiatan yang juga bisa ditonton di akun youtube Pemerintah Kabupaten Rembang itu meliputi lomba tari kontemporer, lomba Mural batik, video pendek dan fashion show para juara dalam event serupa tahun 2021 lalu.



Kepala Dinas Perdagangan dan Koperasi (Disdagkop) Kabupaten Rembang Mahfudz menuturkan, kegiatan kreatif tersebut dipusatkan di Dekranasda agar bisa semakin mewadahi anak-anak muda, pengrajin maupun seniman untuk berkreasi. Tak hanya itu, event BTL 2022 juga digelar menyongsong penetapan Lasem sebagai Kota Pusaka.

"Kegiatan Festival BTL ini juga menyongsong Lasem sebagai kota pusaka. Sinergitas Lasem sebagai kota pusaka ini didukung dengan pengembangan potensi dan budaya," ujarnya.

Sementara itu, ketua Dekranasda Rembang Hasiroh Hafidz menyambut baik kolaborasi kegiatan tersebut. Dengan adanya BTL 2022 ini anak- anak muda bisa menyalurkan bakat, kreatifitas dan inovasinya dibidang seni budaya.

"Kegiatan ini sesuai dengan kearifan lokal, dengan adanya lomba-lomba ini tentu dapat membuat anak- anak muda semakin cinta terhadap batik tulis Lasem. Kami berharap kepada Dinas Pendidikan, dimana sekolah-sekolah ada ekstra kulikuler membatik agar menjaga kelestarian batik yang ada di Rembang ini," ungkapnya.

Dari para peserta lomba dan fashion show semuanya memakai busana yang berbahan dari batik tulis Lasem yang divariasikan dengan kain jenis lainnya. Sementara mural di tembok salah satu ruangan di tepi gedung Dekranasda juga ada unsur batik tulis dan tentang toleransi yang terjalin di Lasem. (mn)

(zend)