Entertainment

TATV Bersama Universitas Terbuka Surakarta Gelar Audisi Band Tingkat SLTA

Musik & Film

1 November 2022 20:03 WIB

TATV bersama Universitas Terbuka Surakarta (UTS) menggelar audisi band tingkat SLTA/sederajat. Audisi mengusung tema Kreativitas Tanpa Batas ini dilangsungkan selama dua hari, Selasa dan Rabu (01-02/11/2022) di ballroom TATV. (Foto: Dok. solotrust.com/Shelsa)

SOLO, solotrust.com - Dalam rangka perayaan ulang tahun ke-18, TATV bekerja sama dengan Universitas Terbuka Surakarta (UTS) menggelar audisi band tingkat SLTA/sederajat. Audisi mengusung tema Kreativitas Tanpa Batas ini dilangsungkan selama dua hari, Selasa dan Rabu (01-02/11/2022) di ballroom TATV.

Di hari pertama, ada 14 band dari Kota Solo dan sekitarnya yang ikut menyemarakkan acara. Setiap peserta memiliki karakteristik masing-masing, baik dari kostum maupun lagu yang dibawakan.



Adapun untuk kostum, para peserta memiliki konsep sendiri untuk audisi ini. Ada yang mengenakan batik, pakaian bernuansa hitam dan putih hingga pakaian kasual disesuaikan dengan lagu serta genre yang dibawakan.

Tak hanya dari segi kostum, alat musik yang digunakan juga tidak sebatas berunsur elektronik, namun alat musik tradisional, seperti kendang dan ketipung pun dikombinasikan untuk menghasilkan melodi selaras, namun masih memiliki nilai-nilai budaya bangsa.

Beberapa peserta juga sudah memiliki pengalaman dalam bermusik, sehingga panggung besar yang menjadi tempat audisi bisa dikuasai dengan baik.

“Kami memang bandnya baru, tapi kalau ngeband, semuanya punya basik band,” kata Gilang, vokalis The Ndadak Band.

Namun tak sedikit pula peserta yang masih gugup saat di atas panggung karena baru kali pertama pentas atau tampil di depan banyak orang.

“Tentunya kami tegang, tapi kami sudah memberikan yang terbaik dan berdoa aja ke depannya semoga hasilnya juga baik,” ucap Ivone, anggota Be Band.

Dalam audisi yang menghadirkan tiga juri, yakni Denny Klo, Joko Abad, dan Satria Hatma, peserta diwajibkan membawakan dua lagu. Satu lagu wajib Mars UT dan satu lagu bebas.

Genrelagu yang ditampilkan pun juga beragam, mulai dari pop-rock dengan lagu Topeng milik Peterpan yang dibawakan Be Band sebagai lagu bebas sampai indie-rock oleh The Ndadak Band yang membawakan lagu Don’t Look Back in Anger milik Oasis.

Juara dalam lomba band ini akan tampil di Alun-alun Kidul pada 13 November 2022 mendatang sebagai puncak acara ulang tahun TATV. (Shelsa)

(and_)

Berita Terkait

Berita Lainnya