Serba serbi

TSTJ Ganti Nama jadi Solo Safari, Rudy Sarankan Tetap Sematkan Nama Jurug

Wisata & Kuliner

18 November 2022 21:03 WIB

Suasana di Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) saat Lebaran lalu. (Foto: Dok. solotrust.com/dks)

SOLO, solotrust.com - Memasuki tahap akhir revitalisasi Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) sudah ada nama pengganti disiapkan. Tak jadi menggunakan nama Jurug Solo Zoo, nama dipilih yakni Solo Safari.

Hal ini diungkapkan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka saat dijumpai di Balai Kota Solo, Kamis (17/11/2022).



"Paling pas, sesuai branding Kota Solo yang dinamis, gampang diinget, simpel. Dah, Solo Safari," ungkap Gibran Rakabuming.

Menanggapi hal itu, mantan Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengaku tak mempersoalkan penggantian nama TSTJ.

"Yo yang punya kebijakan Mas Wali. Mas Wali memberikan nama itu ya kita sebagai masyarakat mendukunglah karena itu kan bagian dari sebuah branding tho. Saya usul lho ya, dikira aku maksa," ungkap Rudy, saat ditanyai awak media, Jumat (18/11/2022).

Kendati demikian, ia menyarankan kata 'Jurug' tetap disematkan dalam nama TSTJ baru.

"Iya kalau mau tidak menghilangkan, di sana kan ada Monumen Gesang, Taman Jurug, kan lagunya juga ada, lagu Taman Jurug, ya ndak ada salahnya tho saya mengusulkan kalau Mas Wali mau. Solo Safari Jurug Surakarta," terangnya secara tegas.

Selain itu, menurutnya branding Jurug lebih dikenal karena sejak dulu Jurug merupakan kebun binatang di Solo.

"Menyarankan kata tempat Jurug itu jangan hilang karena di-branding apa pun kalau orang mau nanya Solo Safari ki ngendi tho, nek ada Jurug-nya berarti oh sana," kata Rudy.

Jika menilik histori, TSTJ memang punya sejarah sangat kental di Solo. Awalnya TSTJ merupakan pindahan Kebun Binatang Sriwedari yang lebih dikenal dengan sebutan Kebun Rojo, didirikan Sri Susuhunan Paku Buwono X pada 17 Juli 1901. (riz)

(and_)

Berita Terkait

Suguhkan 20 Satwa Dilindungi dan Wahana Baru, Ini Daftar Harga Tiket Solo Safari

Kebun Binatang Solo Safari Dibuka 27 Januari, Hadirkan Banyak Satwa Baru

Solo Safari Zoo Dibuka Awal Tahun Depan, Tiket Tak Sampai Rp50 Ribu

Singgung Relokasi, DPRD Solo Sebut Revitalisasi TSTJ Seharusnya jadi Kesempatan UMKM Naik Kelas

Pedagang Jurug Solo Zoo Temui DPRD Solo, Sampaikan Penolakan Relokasi

Selter Manahan Diusulkan jadi Tempat Relokasi PKL Jurug, Menunggu Persetujuan Pedagang

Kolaborasi dengan Pemkot, KAI Daop VI Yogyakarta Siap Promosikan Solo Safari

Suguhkan 20 Satwa Dilindungi dan Wahana Baru, Ini Daftar Harga Tiket Solo Safari

Kebun Binatang Solo Safari Dibuka 27 Januari, Hadirkan Banyak Satwa Baru

Solo Safari Zoo Dibuka Awal Tahun Depan, Tiket Tak Sampai Rp50 Ribu

Singgung Relokasi, DPRD Solo Sebut Revitalisasi TSTJ Seharusnya jadi Kesempatan UMKM Naik Kelas

Pedagang Jurug Solo Zoo Temui DPRD Solo, Sampaikan Penolakan Relokasi

Berbagi Hadiah Natal, Gibran Dapat Doa dari Jemaat Gereja

Dipecat Bersama Gibran dan Bobby Nasution, Begini Tanggapan Jokowi

Wapres Gibran Tinjau Proyek Revitalisasi Alun-alun Keraton Surakarta

Bahas Agenda Digitalisasi, Meutya Hafid Temui Gibran

Viral Akun Kaskus Fufufafa, Ini Kata Gibran

Klarifikasi Gibran Soal Penggunaan Jet Pribadi Kaesang dan Bobby Nasution

Kader PDIP Solo Lakukan Aksi Cap Jempol Darah, Dukung Megawati di Kongres 2025

Antisipasi Serangan Fajar Jelang Pilwalkot Solo 2024, PDIP Terjunkan Satgas Antisuap

Dukungan Parpol terhadap Teguh-Gage Menguat, Partai Ummat Merapat

Gandeng G-Nesia, PDIP Solo Targetkan Kemenangan Pilkada 70%

Foto Bambang Pacul di Video Respati-Astrid, Rudy: Kepanikan Paslon

Diah Warih Komitmen Turun ke Akar Rumput Menangkan Teguh-Gage

Berita Lainnya