Hard News

Disdukcapil Solo Sabet Penghargaan Pelayanan Prima 2 Tahun Berturut-turut

Jateng & DIY

15 Maret 2023 20:55 WIB

Forum Konsultasi Publik (FKP) Standar Pelayanan di Hotel Indah Palace, Rabu (15/03/2023). (Foto: Dok. solotrust.com/Dimas)

SOLO, solotrust.com - Dinas Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Solo kembali menyabet penghargaan predikat Pelayanan Prima selama dua tahun berturut-turut. Hal ini diungkapkan Kepala Disdukcapil Kota Solo, Y Pramono dalam acara Forum Konsultasi Publik (FKP) Standar Pelayanan di Hotel Indah Palace, Rabu (15/03/2023).

Ia pun menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan masyarakat, sehingga Disdukcapil mampu meraih predikat Pelayanan Prima selama dua tahun berturut-turut dan memenangi kompetisi inovasi dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia.



Forum Konsultasi Publik digelar guna mengevaluasi dan mengimplementasikan standar pelayanan publik, khususnya masyarakat Kota Solo. Menurut Sekdin Dukcapil Kota Solo, Subandi, FKP standar pelayanan merupakan amanat dari Undang-undang (UU) Pelayanan Publik.

”FKP Standar Pelayanan ini diselenggarakan selain amanat dari Undang-undang (UU) Pelayanan Publik, juga dalam rangka evaluasi atas implementasi standar pelayanan,” kata dia.

Selain itu, forum ini diharapkan mendapatkan masukan perbaikan pelaksanaan SOP dan SP dari para pengguna. Masukan ini akan dituangkan dalam berita acara yang ditandatangani penyelenggara dan pengguna layanan.

FKP Standar Pelayanan dihadiri 120 orang pengguna layanan, terdiri atas perwakilan organisasi perangkat daerah (OPD), camat, lurah, Pengadilan, KUA, perbankan, akademisi, LSM, dunia usaha, dan mitra kerja inovasi.

Dalam forum konsultasi publik ini juga dipaparkan PROBIS, SOP, dan SP oleh Kepala Bidang Pelayanan Pendaftaran Penduduk Ari Wibowo dan Kabid Pelayanan Pencatatan Sipil Yudianto.

*) Reporter: Krisna Aji Nugraha/Dimas Satrio Atmojojati

(and_)