Hard News

Antisipasi Lebaran 2018, PT KAI siapkan 236 Ribu Seat per- Hari

Jateng & DIY

27 Maret 2018 09:51 WIB

Ilustrasi.

SOLO, solotrust.com- Hari Raya Idul Fitri 2018 akan jatuh pada tanggal 15 - 16 Juni. Untuk itu PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan masa angkutan Lebaran 2018 selama 22 hari. Mulai tanggal 5 Juni 2018 atau H-10 sampai 26 Juni 2018 atau H+10.

Menurut Manajer Humas PT KAI Daop IV Yogyakarta, Eko Budiyanto, para calon penumpang dapat memesan tiket mulai H-90 sebelum keberangkatan. Proses pemesanan tiket KA mulai tanggal 7 - 24 Maret 2018.



"Jumlah perjalanan KA sebanyak 393 KA per hari pada operasi Lebaran tahun 2018. Naik 4% bila dibandingkan tahun 2017 lalu sebanyak 379 KA per hari. Sedangkan untuk kapasitas tempat duduk sebayak 236.210 seat per- hari. Naik 3,5% bila dibandingkan tahun 2017 sebanyak 228.158 seat per- hari," tuturnya.

Adapun KA tambahan pada 2018 berjumlah 40 KA per- hari, turun dibanding tahun 2017 yang sebanyak 46 KA per- hari. Sedangkan kapasitas tempat duduk untuk KA tambahan tahun 2018 adalah 23.752 seat per- hari. Atau turun dari tahun lalu yang mencapai 28.004 seat per- hari.

"KA-KA tambahan tersebut beroperasi pada 4 Juni sampai dengan 26 Juni 2018 dan pemesanan tiketnya dapat dilakukan mulai H-60," imbuhnya.

Menurut Eko, arus mudik diperkirakan akan mengalami puncaknya pada Rabu, 13 Juni 2018 (H-2). Sedangkan puncak arus balik diperkirakan terjadi pada Minggu, 17 Juni 2018 (H+1). (Arum)

(wd)