SEMARANG, solotrust.com - Aston Inn Pandanaran Semarang kembali mengobarkan semangat untuk berbagi dengan melaksanakan pemotongan hewan kurban berupa sapi limousin saat Hari Raya Iduladha 1444 H.
Sebagaimana diketahui, Hari Raya Iduladha atau biasa disebut Lebaran Haji merupakan momentum masyarakat Muslim untuk berbagi dengan menyembelih hewan kurban, seperti kambing, unta, sapi, maupun domba. Di Indonesia sendiri hewan biasa dijadikan untuk kurban adalah kambing, domba, dan sapi.
Di Hari Raya Iduladha 1444H ini Aston Inn Pandanaran Semarang kembali melakukan pemotongan hewan kurban satu ekor sapi pada Kamis (29/06/2023) mulai pukul 07.30. Daging hasil pemotongan hewan kurban sebanyak 350 kantong dibagikan untuk warga sekitar hotel serta panti asuhan.
Iduladha tahun ini, Aston Inn Pandanaran Semarang mengambil tema “Semangat Berkurban untuk Meningkatkan Kebersamaan serta Saling Berbagi”. Lewat tema ini, menurut Marketing Communication Aston Inn Pandanaran Semarang. Krisdiar Porandito, pihak hotel ingin mengobarkan semangat berkurban dan saling berbagi terhadap sesama setelah dua tahun lalu dalam kondisi pandemi Covid-19. Selain berkurban, Aston Inn juga menggelar salat Iduladha di Masjid Al Fitri lantai lima mulai pukul 06:30 WIB.
“Kami sangat gembira dan bersyukur di tahun ini masih dapat berkurban dengan satu ekor sapi limousin. Ini sekaligus sebagai wujud syukur atas keberhasilan Aston Inn Pandanaran Semarang dalam pencapaiannya, seperti revenue tertinggi dan yang terbaru menjadi juara tiga dalam Archipelago Black Box Battle kategori beverage yang diwakili oleh Restaurant dan Banquet Manager Oni Almuchlisun Putra,” ungkapnya dalam siaran pers diterima solotrust.com.
(and_)