Solotrust.com - Artis Sonny Septian mendadak menjadi perbincangan setelah membahas soal aib jadi awards.
Selain penyelenggara disentil, penerima awards pun turut disoroti pula. Sonny Septian merasa kasihan kepada pihak yang memang benar berprestasi.
Baru-baru ini, Sonny Septian memberi komentar dinilai menohok seusai Inara Rusli menerima penghargaan karena diselingkuhi. Hal ini sontak menjadi sorotan lantaran unggahan di akun Instagramnya.
"Yang aib-aib dijadiin awards, yang jelek-jelek dijadiin awards terus dijadiin tontonan. Seolah-olah menjadi sebuah prestasi dan ada yang mau nerima pula, kasihan mereka yang bener punya prestasi," tulis Sonny Septian dikutip dari akun Instagramnya @sonnyseptian, Minggu (02/07/2023).
Diduga hal itu ditujukkan kepada program acara televisi yang baru saja menggelar awards. Dalam acara itu, Inara Rusli mendapat dua awards sekaligus, yakni penghargaan Asmara Tersilet dan Kehidupan Tersilet.
Dalam momen tersebut, Inara Rusli justru bingung menerima penghargaan. Wanita cantik ini bingung harus senang atau sedih karena mendapat penghargaan imbas dari masalah rumah tangganya.
“Sejujurnya aku nggak tahu harus sedih atau senang ya karena honestly (sejujurnya), nggak pernah ada yang mau bisa dapat penghargaan karena diselingkuhi," ucap Inara Rusli, dikutip dari sebuah sumber, Jumat (30/06/2023).
Namun, rupanya penghargaan itu menuai pro dan kontra di dunia hiburan. Dalam unggahan Instagram Sonny Septian sendiri, dipenuhi komentar warganet dan artis, mulai dari Ivan Gunawan hingga Wika Salim yang menyerukan pendapatnya.
“Yeesss!! Anehh bgttttt,” tulis @wikasalim.
“Prestasi mah susah dapat award musti vote,” tulis @ivan_gunawan.
“Sama aja kayak menjadikan masalah hidup orang lain sebagai ajang penghargaan nggak sih, miris banget,” tulis warganet.
“Maaf mungkin baiknya di tag juga yang bikin acaranya, biar nggak di goreng kemana-mana. Dua sisi kalau saya lihat kak @sonnyseptian bener memang nggak ada faedahnya aib dijadikan award. Penerima berucap kalau dia nggak tahu harus seneng atau sedih,” sahut warganet lain.
Sang istri, Fairuz A Rafiq turut mendukung apa yang dilakukan suaminya dengan memposting hal sama di akun Instagram pribadinya @fairuzarafiq.
Di lain sisi, dr Richard Lee langsung memberikan pembelaan untuk Inara Rusli atas kritikan Sony Septian. Ia mengaku sejak awal ibu muda itu mendapat nominasi sudah membahas hal tersebut.
"Sejujurnya ini pernah jadi pembahasan dengan @mommy_starla (Inara Rusli) malah sejak awal jadi nominasi," kata Richard Lee, dilansir dari unggahan Instastory-nya, Senin (03/07/2023).
Menurutnya, jika Inara Rusli tidak hadir menerima pengharagaan, justru akan menimbulkan masalah. Ia pun menyarankan untuk hadir di acara pemberian awards agar bisa menyuarakan bahwa tidak ada yang ingin menang penghargaan lewat diselingkuhi suami.
Dokter Richard menganggap penghargaan itu sebagai bentuk apresiasi atas kebangkitan seorang ibu dari keterpurukan.
Kalau menurut kalian gimana nih guys? (Anggi)
(and_)