SEMARANG, solotrust.com- ASTON Inn Pandanaran Semarang menggelar lomba 17 Agustus diikuti para manajemen dan awak media serta pertandingan persahabatan bulutangkis antarhotel. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Selain untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia, lewat kegiatan ini ASTON Inn Pandanaran Semarang juga berupaya mempererat jalinan manajemen hotel dengan media, baik online, radio maupun cetak.
Adapun perlombaan digelar manajemen dibagi dua kategori permaintan, yakni membuat rujak dengan mata tertutup dan lomba umpan bola, bawa kelereng, memasukkan pensil ke dalam botol, serta makan pisang.
Dalam perlombaan ini, manajemen ASTON Inn Pandanaran Semarang menyediakan hadiah menarik untuk diperebutkan bagi para pemenang. Acara berlangsung meriah dan penuh kearaban pada 15 Agustus 2023 di 40 Lane Cafe dan lapangan parkir.
Mengusung tema “Satukan Hati, Satukan Tekad, Melangkah Bersama Manajemen dan Media”, kegiatan ini diharapkan manajemen ASTON Inn Pandanaran Semarang dan media terus bersinergi untuk mendukung kemajuan pariwisata, khususnya di Kota Semarang yang semakin berkembang.
Kegiatan selanjutnya pertandingan bulu tangkis dengan hotelier antara ASTON Inn Pandanaran Semarang dengan salah satu hotel bintang empat di Semarang. Dalam pertandingan ini, manajemen ASTON Inn Pandanaran Semarang menurunkan para pemain terbaiknya untuk bertanding, dipimpin langsung salah satu HOD Ben Susilo Chief Accountant. Pertandingan berjalan sangat seru di mana tim ASTON Inn Pandanaran Semarang keluar sebagai pemenang.
Sebagai penutup dari rangkaian kegiatan menyambut Kemerdekaan ke 78 Republik Indonesia manajemen ASTON Inn Pandanaran Semarang memberikan tumpeng merah putih kreasi chef Ganjar Trisaputra untuk diberikan kepada warga sekitar hotel.
Marketing Communication Aston Inn Pandanaran Semarang, Krisdiar Porandito, mengatakan kegiatan menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun ini begitu spesial.
"Selain untuk menyemarakkan kemerdekaan Republik Indonesia, sekaligus untuk lebih mempererat hubungan yang sudah terjalin baik dengan media, warga sekitar hotel, serta rekan sesama hotelier,” katanya. .
(and_)