KARANGANYAR, solotrust.com - Partai Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Kabupaten Karanganyar optimis memenangkan pasangan calon presiden Prabowo Subianto dan calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka dalam kontestasi pilpres pada 14 Februari 2024 mendatang.
Ketua Tim Pemenangan pasangan Prabowo-Gibran Kabupaten Karanganyar, Ilyas Akbar Almadani menyampaikan hal tersebut usai rapat koordinasi di kantor Partai Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra, Karanganyar pada Jumat (24/11/2023)
KIM yang terdiri dari Partai Golkar, Gerindra, PAN, Demokrat, Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gelora, Partai Garuda dan Partai Prima serta Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini akan menjadikan Karanganyar sebagai lumbung suara bagi pasangan Prabowo-Gibran di Soloraya.
Ilyas Akbar Almadani juga menyampaikan bahwa target untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran tersebut sangat realistis. Target tersebut bisa tercapai apabila melihat perolehan kursi di DPRD Karanganyar dari masing-masing partai koalisi.
“KIM Karanganyar harus yakin dan optimis menang. Dan kita akan jadikan Kabupaten Karanganyar jadi lumbung suara untuk kemenangan pasangan Prabowo-Gibran,” ujarnya.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Karanganyar turut menambahkan bahwa saat ini partai yang tergabung dalam KIM bersifat solid. Semua partai sudah turun ke bawah dan menemui masyarakat melalu para caleg (calon legislatif) yang ada di masing-masing daerah pemilihan.
"Saat jadwal kampanye mendatang, kita juga akan menggelar kampanye akbar dengan menghadirkan juru kampanye nasional calon wakil presiden Gibran yang kedua kalinya,” tandas Ilyas Akbar Almadani. (joe)
(and_)