Serba serbi

Kuliner dan Hiburan Asyik di Pasar Sukaria Nataru 2023

Wisata & Kuliner

31 Desember 2023 16:47 WIB

Pasar Sukaria 2023 di pelataran Grha Wisata Niaga Taman Sriwedari dan berlangsung pada 26 Desember 2023 hingga 30 Desember 2023, mulai pukul 14.00 WIB sampai 22.00 WIB. (Foto: Dok. solotrust.com/Ratna Nur Ghoniah)

SOLO, solotrust.com – Perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 ini, Pemerintah Kota (Pemkot) Solo membuat agenda menarik, Pasar Sukaria 2023 yang telah diresmikan Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa pada acara pembukaan, Selasa (26/12/2023) malam. 
 
Pasar Sukaria Nataru 2023 merupakan bazar binaan Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah (UKM) dan Perindustrian Kota Solo. Kegiatan ini menawarkan berbagai macam kuliner, mulai dari makanan dan minuman, fashion seperti baju batik, kaus Kota Solo hingga kerajinan tangan (handicraft). 
 
Pasar Sukaria Nataru 2023 digelar di pelataran Grha Wisata Niaga Taman Sriwedari dan berlangsung pada 26 Desember 2023 hingga 30 Desember 2023, mulai pukul 14.00 WIB sampai 22.00 WIB. Spesial pada malam pergantian tahun, yakni 31 Desember 2023 akan diselenggarakan mulai pukul 06.00 WIB hingga 24.00 WIB.
 
Selain kuliner, fashion, dan craft dari 50 tenant telah terdaftar, Pemkot Solo juga menyediakan panggung hiburan menampilkan band-band lokal dan pelajar. Di sini pengunjung dapat menikmati kuliner sambil melihat penampilan menarik di panggung hiburan Pasar Sukaria Nataru 2023.
 
 
Salah satu pelaku UKM, Widia Ayuningtyas mengatakan agenda untuk perayaan Nataru 2023 ini menarik dan cukup menguntungkan pelaku usaha. 
 
"Kunjungan kalau siang terkadang nggak terlalu ramai dan baru mulai ramai saat malam, mungkin nanti akan bertambah ramai pengunjung saat malam tahun baru nanti,” ungkapnya, Jumat (29/12/2023).
 
Jadi untuk masyarakat Solo atau yang sedang berkunjung di kota ini tak perlu bingung lagi mencari destinasi menarik untuk mengisi liburan. Berkunjung ke Pasar Sukaria Nataru 2023 menjadi salah satu ide menarik untuk merayakan malam Tahun Baru 2023 nanti. Di sini pengunjung bisa menikmati kulineran sambil menyaksikan panggung hiburan menarik. 
 
*) Reporter: Ratna Nur Ghoniah

(and_)