Serba serbi

Indonesia Masters 2024: Jafar/Aisyah Lolos ke Babak Utama

Olahraga

23 Januari 2024 11:01 WIB

Pasangan ganda campuran Indonesia, Jafar dan Aisyah saat bermain di Indonesia Masters 2024 (Foto: Instagram/@djarumbadminton)

Solotrust.com - Ganda campuran Indonesia, Jafar dan Aisyah berhasil lolos ke babak utama Indonesia Masters 2024 kategori Mixed Doubles.

Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah dan Aisyah Salsabila Putri Pranata berhasil lolos ke babak utama Indonesia Masters 2024 setelah menumbangkan pasangan Taiwan, Chiu Hsiang Chieh dan Lin Xiao Min di Istora Senayan, Selasa (23/01/2024).



Pertandingan berlangsung selama 29 menit ini berhasil dituntaskan pasangan Indonesia setelah memenangkan dua gim sekaligus.

Sejak pertandingan dimulai, pasangan Indonesia langsung tancap gas melalui permainan mereka yang sangat dominan dengan keunggulan sementara 11-6 pada interval gim pertama.

Jafar dan Aisyah terus mempertahankan konsistensi permainannya melalui pukulan-pukulan keras dan akurat yang berhasil membawa mereka unggul sementara 18-14 atas Chiu dan Lin.

Kendati pasangan Taiwan mulai memberikan perlawanan cukup ketat pada pasangan Indonesia, mereka masih belum berhasil juga mengejar ketertinggalan angka.

Pada gim pertama, Jafar dan Aisyah berhasil menumbangkan Chiu dan Lin dengan skor akhir 21-15.

Memasuki gim kedua, pasangan Taiwan berhasil menyamakan kedudukan sementara 8-8 setelah sebelumnya pasangan Indonesia sempat memimpin perolehan angka 8-5.

Jafar dan Aisyah tak mau kehilangan momentum bagus yang telah tercipta pada gim sebelumnya. Mereka terus memberikan serangan-serangan yang tak berhasil dibendung Chiu dan Lin.

Pasangan Indonesia berhasil meraih keunggulan tipis di angka 11-10 atas Taiwan pada interval gim kedua.

Pada gim kedua, Jafar dan Aisyah berhasil menumbangkan Chiu dan Lin dengan skor akhir 21-17 setelah memberikan serangan akurat yang membuat lawannya kerepotan.

Melalui hasil pertandingan ini, pasangan ganda campuran Indonesia berhasil melanjutkan perjuangannya ke babak 32 besar Indonesia Masters 2024 kategori Mixed Doubles. (Giacinta Diva Nathania)

(and_)