SOLO, solotrust.com– Menyambut Bulan Suci Ramadan, Grand Orchid Hotel Solo meluncurkan Treasure of Ramadan Bukber Package, sebuah pengalaman berbuka puasa spesial bagi para kolega dan keluarga. Bertempat di Cattleya Resto, paket berbuka puasa ini menawarkan konsep all you can eat dengan harga sangat terjangkau.
Menghadirkan beragam pilihan menu lezat khas Ramadan, Grand Orchid Hotel Solo ingin memberikan suasana berbuka puasa secara hangat dan penuh kebersamaan. Pelanggan dapat menikmati hidangan dengan kualitas terbaik di lingkungan nyaman dan elegan.
Pemesanan sudah dibuka mulai saat ini. Grand Orchid Hotel Solo menawarkan kesempatan untuk merasakan pengalaman berbuka puasa berkesan bersama orang-orang terdekat.
(and_)