SOLO, solotrust.com - Prediksi Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surakarta terkait arus mudik Lebaran tahun ini tampaknya meleset. Pasalnya beberapa waktu lalu Dishub memprediksi puncak arus mudik akan terjadi pada H-2 Lebaran.
Berdasarkan informasi dari petugas Dishub, arus lalu lintas mengalami peningkatan pada Jumat-Sabtu (8-9/6/2018) dan Senin (11/6/2018). Setelah itu arus lalu lintas di Kota Solo cenderung stabil.
”Kami perkirakan puncak arus mudik sudah terlewati. Mengingat berdasarkan pengalaman kami selama 10 tahun terakhir, pemudik tidak akan melintas H-1 maupun saat Lebaran tidak banyak pemudik yang melintas,” jelas Kabid Lalu Lintas Dishub Kota Surakarta Ari Wibowo kepada wartawan, Rabu (13/6/2018).
Terkait pemberhentian operasional truk sementara waktu, Ari tak menampik cukup berkontribusi untuk arus lalu lintas di Kota Bengawan. Ia menilai waktu libur yang cukup panjang juga membuat pemudik nyaman memilih waktu saat mudik.
”Kalaupun padat, itu tak seperti saat akhir pekan di Kota Solo,” katanya.
Perlu diketahui, beberapa waktu lalu Dishub memprediksi peningkatan jumlah saat arus mudik sebanyak 3 persen. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 0,98 persen. (dit)
(way)