Hard News

Hari Ini Obor Api Asian Games 2018 Diterbangkan Dari New Delhi

Hard News

16 Juli 2018 14:57 WIB

Ilustrasi. (pixabay)


JAKARTA, solotrust.com- Kontingen penjemputan obor api Asian Games 2018 dilepas Panglima Komando Operasi TNI AU I Marsda TNI Nanang Santoso di base ops Lanud Halim Perdanakusuma, Sabtu (14/7/2018).



Acara pelepasan ditandai dengan upacara penyerahan mini latern Asian Games 2018 dari Ketua INASGOC kepada Pangkoopsau I, dan selanjutnya diserahkan kepada kontingen penjemputan obor api yang diterbangkan ke New Delhi India Sabtu sekitar pukul 07.00 WIB menggunakan pesawat Boing 737-400 TNI AU dengan Tail Number A-7307.

“Penjemputan obor api Asian Games 2018 akan menempuh perjalanan dari Lanud Halim Perdanakusuma – Lanud Sultan Iskandar Muda Aceh – Chennai (Tamil Nadu India) – New Delhi.” Tutur Pangkoopsau I.  

“Selanjutnya pada 16 – 17 Juli 2018, pesawat TNI AU yang membawa kontingen obor api Asian Games 2018, akan terbang dari New Delhi – Chennai – Lanud Sultan Iskandar Muda dan langsung menuju Lanud Adi Sutjipto Yogyakarta, sesampainya di Yogyakarta, obor api Asian Games akan diterima oleh Kepala Staf Angkatan Udara.” tambahnya.

(wd)

Berita Terkait

Berita Lainnya