Serba serbi

Tim Gavolta Jadi Jawara di Turnamen Bola Voli WBC Cup 2018

Olahraga

18 Juli 2018 17:00 WIB

Juara turnamen bola voli WBC Cup 2018 menerima tropi.

SOLO, solotrust.com- Memperingati HUT ke 35 Wana Bhakti Wonotoro, diselenggarankan turnamen bola voli WBC Cup 2018 pada 5-14 JUli 2018. Turnamen tersebut diikuti oleh 32 tim, yang berlaga memperebutkan juara bola voli WBC Cup 2018.

Pembina Wana Bhakti Wonotoro, Paryono mengatakan, turnamen tersebut diselenggarakan untuk merayakan ulang tahun ke 35 Wana Bhakti. Selain itu acara tersebut bisa memotivasi generasi muda supaya menjunjung tinggi nilai sportivitas dalam berolahraga.  



"Tujuan diselenggaran acara ini adalah untuk merayakan ulang tahun Wana Bhakti ke 35 tahun, disamping itu, ini merupakan acara pertama setelah beberapa tahum vakum di turnamem voli, dan harapan ke depannya acara ini bisa memotivasi generasi muda supaya menjunjung tinggi nilai sportivitas dalam berolahraga." ujar Paryono  

Sementara itu tim yang berhasil masuk ke babak final adalah Gavolta, Cober, Sembrani dan Ivoka. Keempat tim tersebut berhasil masuk ke babak final setelah melewati beberapa tahap penyisihan.

Pada final, turnamen WBC Cup dimenangkan oleh Tim Gavolta dari Bekasi. Tim ini menunjukkan taringnya dengan kehadiran 3 pemain pro liga, diantaranya Dimas Saputra, Sandi Akbar dan Tego Margono, kemudian di ikuti Tim Cober Kartasura sebagai runner up.

Turnamen bola voli WBC Cup 2018 kali ini merebutkan total hadiah Rp 15 juta dan trophy penghargaan.

(wd)