Hard News

Ribuan Sapi di Boyolali Bakal Dipasangi Barcode

Jateng & DIY

26 Juli 2018 19:45 WIB

Sapi di Boyolali akan dipasangi barcode untuk identitas. (solotrust-art)

BOYOLALI, solotrust.com – Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakan) Boyolali melakukan terobosan baru di bidang peternakan. Seluruh ternak sapi bakal dilengkapi kode barcode digital. Kode barcode ini nantinya akan memudahkan dinas untuk melakukan pemantauan.

Tahap awal, kode barcode digital yang dipasangkan di telinga ternak sapi baru diperuntukan bagi sapi perah. Saat ini baru 5 ribu sapi perah yang akan dipasangi barcode yaitu di Desa Singosari, Mojosongo, dan Banyuanyar Ampel.



Menurut Kabid Kesehatan Hewan Disnakkan Boyolali Afiany Rifdania, kode barcode digital terbuat dari plastik atom ditindakkan ke telinga sapi. Barcode dapat di-scan dengan aplikasi Simapi pada perangkat gawai yang nantinya akan menampilkan data sapi secara lengkap.

“Isinya (data) nantinya ada identitas dari pemilik istilahnya peternak itu sendiri, meliputi nama, alamat, nomor KTP. Kemudian identitas dari ternak, jadi dari jenis sapinya, jenis kelamin, berat badan, penyakit yang pernah diderita, dan sebagainya,” jelas Afiany, Kamis (26/7/2018).

Selain itu, barcode juga digunakan untuk memonitor lalu lintas ternak. Barcode ini juga berfungsi untuk memonitor riwayat hidup sapi.

“Untuk memonitor kesehatan sapi, pernah diobatin apa. Jadi petugas nanti tinggal mencentang obatnya apa (saat sakit). Jadi aplikasinya sangat mudah,” ujarnya. (art)

(way)