SALATIGA, solotrust.cm - Jelang pilkada serentak yang akan dilakukan pada 2018 mendatang, Polres Salatiga melakukan pengecekan berbagai peralatan, dari kendaraan hingga persenjataan di halaman Mapolres Salatiga.
Kondisi peralatan mulai ranmor dan alat lainnya disiapkan termasuk kelengkapan peralatan pasukan Dalmas Polres Salatiga. Beberapa peralatan yang sudah tidak berfungsi dengan baik akan dilakukan perbaikan dan dilaporkan ke Polda Jawa Tengah agar memperoleh penggantinya.
“Pengecekan dilakukan untuk memastikan kondisi dan kesiapan peralatan sarana prasarana Kepolisian agar dalam kondisi prima.’ Tutur kapolres Salatiga AKBP Yimmy Kurniawan.
Dalam menghadapi tahapan Pilgub Jateng mendatang, Polres Salatiga telah melakukan koordinasi dengan instansi terkait. Mekipun kota salatiga merupakan daerah yang aman dan tidak rawan konflik pilkada, namun demikian kesiapan aparat kepolisian tetap bersikap waspada terhadap segala kemungkinan.
(tata-Wd)
(Redaksi Solotrust)