Hard News

Kodim 0733 BS/Smg Wujudkan Mimpi 2 Warga Ini Jadi Kenyataan

Hard News

30 Agustus 2018 23:58 WIB

Pembangunan rumah tak layak huni.

SEMARANG, solotrust.com- Memiliki rumah yang layak huni merupakan idaman semua orang, tak terkecuali Kusmiati dan Waginah. Namun janda yang kesehariannya tinggal di Jln. Sawah Besar 7 RT 5 RW 4 Kelurahan Kaligawe, Kecamatan Gayamsari ini, jangankan untuk memiliki rumah yang layak, dapat berteduh dari terik matahari dan curahan hujanpun sudah bersyukur.

Tapi kini mimpi itu akan menjadi kenyataan, karena Kodim 0733 BS/Semarang melalui Koramil 04/Gayamsari yang bekerjasama dengan BAZ Kota Semarang akan membangun Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Kusimati dan Waginah menjadi rumah yang layak huni dan sehat.



Wadanramil 04/Gayamsari Kapten Kav M. Sigit di sela-sela kegiatan menuturkan, sesuai hasil survey yang dilakukan anggota, rumah Kusmiati dan Waginah kondisinya sudah cukup memprihatinkan, dimana dinding dan kayu penyangga sudah rapuh, atapnya sangat rendah dan bocor, ditambah lantai yang lembab karena pada musim hujan selalu kebanjiran. “Dari hasil survey itulah kami bersama Bada Amil Zakat Kota Semarang sepakat untuk membatu membangun rumah mereka menjadi rumah yang layak huni dan sehat.” Ungkapnya.

“Kami sangat bersyukur, berkat kerjasama Kodim 0733 BS/Smg dan BAZ Kota Semarang, pembangunan ini dapat terlaksana dan bisa dikerjakan mulai 27 Agustus 2018 yang hingga kini masih terus berjalan. Ini wujud sinergitas, soliditas dan solidaritas TNI bersama seluruh komponen bangsa di Kota Semarang.” Tambahnya.

Kegotongroyongan dan kebersamaan TNI dengan Rakyat diwujudkan dalam membangun RTLH milik Kusmiati yang saat ini masih pada tahap pembongkaran asbes dan pemasangan batu bata yang baru mencapai  sekitar 10%. Setidaknya terdapat empat anggota Koramil yang dipimpin Pelda A. Zendrato bersama warga sekitar bahu membahu membangun rumah Kusmiati. Demikian halnya dengan tiga anggota Koramil di bawah pimpinan Sertu Sahli bersama masyarakat sekitar Kaligawe bahu-membahu mengerjakan rumah milik Waginah.

“Mereka bekerja setiap hari tanpa pamrih, mereka bekerja seata-mata hanya untuk membantu warga yang memang perlu uluran tangan kita,” pungkas Kapten Kav M. Sigit.

(wd)

Berita Terkait

Prajurit Koramil Purwantoro Wujudkan Rumah Impian Warga

Selain Keraskan Jalan, TNI Akan Rehab Beberapa RTLH

Koramil Tanon, Sragen Bedah Rumah Milik Veteran

Ini Dua Sasaran Fisik yang Masih Harus Dikebut Tim TMMD Sragen

Ini Dua Sasaran Fisik TMMD Sragen yang Sudah Selesai 100%

8 RTLH di Sragen Berhasil Dibangun Dalam Waktu Kurang Dari 30 Hari

Entaskan Kawasan Kumuh, 56 Rumah Layak Huni di Mojo Semanggi Siap Ditempati

Satpol PP Kota Semarang Robohkan 34 Rumah Warga Tak Berizin

Anak Ular Kobra Masuk Rumah Warga di Boyolali

Hujan Batu Raksasa Rusak Rumah Warga Sekitar Akibat Peledakan Area Tambang

Pembangunan RTLH di Sragen Dikebut

Rumah Milik Warga Gemolong Roboh karena Kayu Sudah Lapuk

Banjir Justru Jadi Daya Tarik Warga Untuk Menonton

TNI AU Dukung Program Pemerintah Menuju Indonesia Emas 2025

HUT ke-79, TNI AU Komitmen Perkuat Kemampuan Pertahanan Udara Nasional

Aliansi Masyarakat Karanganyar Gelar Aksi Damai Dukung Pengesahan RUU TNI

Kapuspen TNI: Revisi UU TNI untuk Perkuat Pertahanan Negara dan Profesionalisme Prajurit

TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 di Wilayah Kodim 0735/Surakarta Resmi Dibuka

Pengkot dan Pengkab Taekwondo se-Jateng Dukung Penuh Mayjen TNI Dedy Suryadi Jadi Ketum Pengprov Jateng

Letkol Kav Danang Prasetyo Kurniawan Pimpin Kodim 0727/Karanganyar, Gantikan Letkol Inf Andri Armi Ardhitama

TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 di Wilayah Kodim 0735/Surakarta Resmi Dibuka

Sukseskan Ketahanan Pangan Sektor Pertanian, Kodim Solo Utus Babinsa Ikuti Demo Alsintan

Tingkatkan Swasembada Pangan, Kodim Surakarta Terjunkan Babinsa Bantu Petani Tanam Padi

Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Kodim 0735/Surakarta Lakukan Pengubinan dan Panen Raya Padi

Peringati Hari Juang TNI AD, Kodim 0735/Surakarta Gelar Doa Bersama

Berita Lainnya