WONOGIRI, solotrust.com- Nasib naas dialami 7 orang personil pemadam kebakaran Pemerintah Kabupaten Wonogiri. Hal ini terjadi lantaran mobil pemadam kebakaran dengan plat nomor AD 9351 MG yang sedianya akan digunakan untuk proses pemadaman api di hutan sekitar wilayah Kecamatan Sidoharjo, Wonogiri terguling, saat sedang melaju di tikungan Mbelik Condong, Kerjolor, Ngadirojo, Wonogiri, Rabu (5/9/2018) siang.
Kejadian yang terjadi pada pukul 11.00 WIB tersebut bermula saat mobil Damkar yang dikemudikan Sidiq memasuki tikungan mbelik condong. Tak kuasa menahan laju kendaraan yang melaju dengan kecepatan tinggi diikuti beban kendaraan yang berat di sisi kiri, mengakibatkan mobil Damkar penuh dengan air terguling ke kiri. Akibatnya 7 mengalami luka-luka dan 1 diantaranya luka berat dan harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan serius.
Evakuasi kendaraan yang terguling di tengah jalan sempat membuat arus lalulintas tersendat. Sejumlah bus menuju Jakarta harus berjalan merayap karena evakuasi kendaraan yang hampir memakan waktu 1 jam.
Wakil Komandan Damkar Rahmad Budiharjo membenarkan jika 7 personil yang ditugaskan untuk memandamkan api di Kecamatan Sidoarjo mengalami kecelakaan.
“Totalnya ada ada 7 personil yang luka, termasuk satu orang yang lukanya cukup serius.” Jelas Rahmad. (noto)
(wd)