Hard News

World Cleanup Day di Kabupaten Karanganyar

Jateng & DIY

28 September 2018 23:57 WIB

World Cleanup Day di Kabupaten Karanganyar.

KARANGANYAR, solotrust.com- Memperingati hari bersih bersih sedunia yang diikuti 150 negara termasuk di Indonesia,World Cleanup Day ( WCD ), Karanganyar mengadakan aksi bersih-bersih lingkungan yang dilaksanakan pada tanggal Sabtu (15/9/2018). Salah satu lokasi adalah di Sungai Samin, Kecamatan Matesih dan di seluruh kecamatan di Kabupaten Karanganyar.

Kegiatan bersih-bersih di Sungai Samin juga didukung dan diikuti oleh Bupati, Dinas-dinas terkait, seperti Disparpora, DLHK, Disdikbud, BPBD, dan seluruh Instansi.



Selain diikuti dinas dan instansi, kegiatan WCD juga diikuti oleh beberapa komunitas di Karanganyar, yakni Upuk Hikers, Koplak, Arpala, Formadika, Formaka, UIN Walisongo, dan para relawan lainnya.

Pada tanggal  tersebut, para komunitas dan dinas beserta elemen masyarakat bersatu untuk membersihkan Sungai Samin, dan seluruh wilayah di masing-masing Kecamatan. Untuk di Sungai Samin registrasi dimulai pukul 06.00 WIB, semua peserta yang hadir mengisi daftar absensi, setelah itu acara ceremony dibuka oleh Bupati Karanganyar Juliyatmono.

Kegiatan cleanup di Sungai Samin diikuti oleh 1000 masyarakat, dengan sampah yang dihasilkan Organik sejumlah 1.041 kg dan Anorganik 664 kg.

Selain di Sungai Samin kegiatan World Cleanup Day ( WCD ) Karanganyar juga dilaksanakan di beberapa sekolah, kantor kecamatan, kelurahan, dan instansi sekitar. Kegiatan ini diharapkan bisa menjadikan Kabupaten Karanganyar lebih bersih dan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan, karena sampah bisa mengakibatkan banyak hal.

Selain itu kegiatan ini tidak hanya dilaksanakan pada tanggal 15 September 2018 saja tapi juga bisa dilaksanakan setelah itu, dengan dukungan dari dinas terkait dan masyarakat sehingga bisa mewujudkan Indonesia bersih dan bebas sampah.

(wd)