Hard News

Tak Dihadiri Kapolda, Apel Tiga Pilar Batal

Jateng & DIY

4 Oktober 2018 10:25 WIB

Apel Tiga Pilar di Klaten batal dilaksanakan.

KLATEN, solotrust.com- Apel Tiga Pilar di Klaten yang rencananya dipimpin oleh Kapolda Jawa Tengah Irjen Polisi Condro Kirono bersama Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Wuryanto akhirnya batal. Batalnya acara tersebut lantaran kedua petinggi Polri dan TNI Jateng tidak datang, karena kondisi alat transportasi yang digunakan.

Dari informasi yang dihimpun, ratusan para peserta apel tiga pilar di Kabupaten Klaten telah menunggu kedatangan Kapolda Jateng dan Pangdam IV Diponegoro sejak pukul 11.00 WIB hingga sekitar pukul 14.00 WIB. Mereka adalah  para Babinsa, Bhabinkamtibmas serta kepala desa atau lurah, camat se kabupaten Klaten.



Bahkan Bupati Klaten  Sri Mulyani, Kapolres  Klaten AKBP Yuli Agung Pramono, Dandim 0723 Klaten Letkol Inf Eko Setyawan, Ketua Bawaslu,  Forkopimda, sudah hadir di gedung Sunan Pandanaran Klaten.

Setelah mendapatkan informasi perihal ketidak hadiran Kapolda dan Pangdam dari Kapolres, para peserta yang sudah menunggu hingga 3 jam lebih dapat menerima acara apel 3 pilar tersebut dibatalkan dan akan di jadwalkan ulang.

“Saya mengapresiasi kekompakan para peserta yang sudah bersabar menunggu sejak jam 11 siang tadi, karena terjadi kerusakan pada helikopter yang digunakan, karena faktor keselamatan akhirnya perjalanan ke Klaten dibatalkan,” kata Kapolres, Rabu (3/10/2018).

Terkait hal itu, Dandim 0723 Klaten Letkol Inf Eko Setyawan lalu mengamini pernyataan Kapolres. Karena, jika ditempuh dengan jalan darat akan lebih lama, keputusan untuk ditunda atau dijadwalkan ulang dinilai tepat karena faktor keselamatan.

“Helikopter berbeda dengan sepeda motor, jika terjadi sedikit kerusakan maka akan berfikir panjang jika harus dipaksakan. Untuk itu dimohon semua peserta dapat menyadari hal ini,” kata dia.

Usai mendapatkan penjelasan dari Kapolres dan Dandim, seluruh peserta apel tiga pilar membubarkan diri dengan tertib. (Jaka) 

(wd)