Serba serbi

Indonesia Vs Myanmar: Sama-sama Ajang Persiapan Piala AFF

Olahraga

10 Oktober 2018 04:13 WIB

Esteban Vizcarra mengikuti latihan Timnas Indonesia jelang menghadapi Myanmar. (Dok PSSI)

BEKASI, solotrust.com – Timnas Indonesia bakal bentrok melawan Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (10/10/2018) malam. Berstatus FIFA Match Day, kedua tim sama-sama menjadikan laga ini sebagai ajang persiapan menjelang Piala AFF 2018.

Kubu Garuda optimistis mampu meraih hasil maksimal di kandang. Tanpa kehadiran Luis Milla, Indonesia akan ditangani pelatih Bima Sakti.



Ia menegaskan bahwa laga ini bakal menjadi tolok ukur lanjutan untuk membenahi permainan Indonesia menjelang Piala AFF nanti.

"Pertandingan ini penting bagi kami jelang Piala AFF 2018. Semua tahu Myanmar merupakan tim bagus dan memiliki kualitas. Mereka pun memiliki organisasi pertahanan yang bagus," kata Bima Sakti dalam jumpa pers, Selasa (9/10/2018).

Ada beberapa aspek yang disoroti Bima semenjak Indonesia mengalahkan Mauritius 1-0 pada laga uji coba 11 September 2018 lalu. Selain lini pertahanan, pola transisi permainan skuat Garuda disebutnya masih perlu diperbaiki.

"Ada banyak perbaikan yang kami lakukan setelah menghadapi Mauritius, terutama karena kami juga melihat perkembangan tim-tim yang akan kami hadapi. Pola pertahanan harus ditingkatkan, selain itu juga transisi permainan kami," tambahnya.

Senada dengan Bima, pelatih Timnas Myanmar Antoine Hey juga memanfaatkan laga ini sebagai ajang pematangan tim menjelang gelaran Piala AFF 2018.

"Kami gembira bisa menjalani laga uji coba di Indonesia. Seperti halnya Indonesia, kami menggunakan pertandingan ini sebagai persiapan untuk Piala AFF," kata Antoine Hey.

Usai menghadapi Myanmyar, Indonesia juga akan melakoni laga uji coba dengan melawan Hong Kong, pada 16 Oktober 2018 di tempat yang sama.

(way)