Hard News

Pusat Kota Sukoharjo Ternyata Ada Taman Bunga, Bisa Swafoto Juga Lho

Jateng & DIY

28 Oktober 2018 06:05 WIB

Taman bunga Manda. (solotrust.com/nas)

SUKOHARJO, solotrust.com- Ingin menikmati keindahan bunga tidak perlu pergi jauh ke Tawangmangu atau Kota Bandung, Jawa Barat. Di Kabupaten Sukoharjo juga ada kebun bunga yang menyimpan koleksi ribuan bunga cantik dan menarik.  

Setiap hari libur taman bunga Mandan ini selalu didatangi ratusan pengunjung. Mereka tidak hanya berasal dari Sukoharjo, namun juga beberapa daerah lainya, seperti Karanganyar, Klaten dan Solo.



Untuk menikmati indahnya bunga yang berlokasi di desa Mandan Sukoharjo tidak perlu membayar mahal, hanya dengan  Rp 5 ribu, pengunjung bebas berkeliling sembari berswafoto di lahan seluas hampir seribu meter ini.

Di lokasi ini juga disediakan sebuah menara dari bambu, sehingga pengunjung  dapat menikmati keindahan bungan dari atas.

Pemilik kebun bunga mandan Sarmila mengatakan, idenya membuat taman bunga karena ingin memberikan ruang bagi pecinta bunga yang ada di Kabupaten Sukoharjo.

“Disini juga menyediakan bunga untuk di bawa pulang dengan harga variatif, mulai dari Rp 3 ribu hingga Rp 5 ribu.” Tuturnya. 

Selama beberapa hari terakhir taman bunga desa Mandan ini viral di media sosial. Meskipun milik perseorangan, keberadaan taman bunga ini melengkapi  alternatif wisata keluarga di pusat Kota Sukoharjo.

Tidak hanya taman bunga desa Mandan, diharapkan nantinya juga muncul lokasi wisata baru dan mendapat perhatian dan pembinaan serius dari pemerintah daerah setempat. (nas)

(wd)