Solotrust.com – STATION, proyek musik digital dari SM Entertainment untuk mengaitkan artis-artis dari berbagai genre akan segera memasuki musim ketiganya. Dikabarkan SM Station via Instagram resminya @smtownstation, Selasa (20/11/2018), Lucas dari NCT akan mengawali musim ini.
“Jonah Nilsson dari band Swedia ‘Dirty Loops’ dan Lucas dari NCT akan mengeluarkan lagu baru ‘Coffee Break’ sebagai artis pertama untuk Station 3,” tulis SM Entertainment.
Musim pertama dari STATION dimulai dari lagu “Rain” yang dibawakan TaeYeon, yang rilis 3 Februari 2016. STATION kemudian dilanjutkan oleh kolaborasi-kolaborasi lain seperti Yoo Young Jin X D.O EXO dalam lagu “Tell Me (What Is Love)” yang rilis 19 Februari, “The Day” dari K.Will X BaekHyun EXO pada 13 Mei dan “Dancing King” dari Yoo Jae Suk X EXO pada 17 September 2016.
Musim kedua dari STATION dimulai pada 31 Maret 2017 melalui lagu “Would U” dari Red Velvet, yang dilanjutkan dengan kolaborasi lain seperti “Lemonade Love” dari Park Jae Jung X Mark NCT yang rilis pada 21 Juli, “Star Blossom” dari Doyoung NCT X Sejeong Gugudan pada 13 Oktober, dan “Man In The Mirror” dari BoA X Siedah Garrett pada 16 Januari 2018
“Coffee Break” dari Lucas NCT dan Jonah Nilsson sendiri akan rilis pada 29 November mendatang. (Lin)
(wd)