SOLO, solotrust.com – NASA berencana mengirimkan manusia pertama untuk mendarat di Mars. Rencana itu diungkapkan setelah robot buatannya berhasil mendarat mulus di Planet Merah itu pada Selasa (27/11/2018) pukul 03.00 WIB.
NASA berhasil mendaratkan robot yang menggunakan Penyelidik Seismik, Geodesi, dan Transportasi Panas (InSight) itu di dekat khatulistiwa Mars, di sisi barat dataran datar dan halus dari lava yang disebut Elysium Planitia.
Selama dua tahun di sana, InSight akan menyelidiki bagian dalam Mars untuk mempelajari bagaimana semua benda langit dengan permukaan berbatu, termasuk Bumi dan Bulan terbentuk.
Selain itu NASA mengungkapkan, robot ini juga akan memberikan pelajaran bagaimana nantinya manusia bisa mendarat di sana.
"Insight akan mempelajari bagian dalam Mars, dan akan mengajarkan kita ilmu berharga saat kita mempersiapkan untuk mengirim astronot ke Bulan dan kemudian ke Mars,” kata Administrator NASA, Jim Bridenstine, dalam keterangan tertulisnya.
Mars memang disebut sebagai salah satu planet yang memungkinkan untuk dihuni manusia. NASA telah melakukan penyelidikan terhadap planet ini, salah satunya dengan mengirimkan misi sebanyak delapan kali, termasuk Insight.
Insight akan beroperasi di Mars hingga 24 November 2020.
(way)