Serba serbi

Ingin Kembali, Neymar Minta Barca Menawarnya

Olahraga

12 Januari 2019 08:11 WIB

Neymar Jr (Foto: Instagram)

SOLO, solotrust.com – Tekad Neymar Jr untuk kembali ke Barcelona sepertinya bukan isapan jempol belaka. Pemain dengan nilai transfer termahal di dunia itu bahkan meminta Barca menawarnya dari Paris Saint-Germain (PSG).

Menurut laporan Marca, Jumat (11/1/2019), bergabung dengan PSG adalah sesuatu yang disesali Neymar. Pemain asal Brasil itu sampai memanggil Barca sebanyak lima kali agar ia bisa ‘pulang kampung’.



Tak hanya itu, sang ayah pun dikabarkan telah menemui Presiden Barcelona Josep Maria Bartomeu membahas hal ini. Ayah Neymar memohon agar klub Catalan menawar putranya supaya bisa hengkang dari PSG.

"Dia kecewa dan menyesal," kata sang ayah kepada Bartomeu, dilaporkan El Mundo.

Salah satu alasan yang membuat Neymar ingin hengkang yakni PSG dinilai kurang memiliki proyek olahraga.

Namun di sisi lain, beberapa media di Prancis menyebut Neymar merasa cemburu dengan respon penggemar PSG yang lebih mengelu-elukan sosok Kylian Mbappe.P erforma Mbappe justru lebih menonjol dan menjadi perhatian publik, terutama usai dirinya membawa Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018 lalu di Rusia.

Kondisi tersebut yang tampaknya membuat Neymar rindu akan situasi di Camp Nou. Sejak kepindahannya ke Paris, hubungannya dengan beberapa pemain Barcelona juga masih terjalin apik.

Neymar meninggalkan Barcelona dengan nilai transfer kontroversial € 222 juta pada musim panas 2017.

(way)