Serba serbi

Smeraldo Books Ungkap Webtoon The Most Beautiful Moment in Life Pt.0 (Save Me)

Musik & Film

18 Januari 2019 02:10 WIB

Webtoon "화양연화 Pt.0 (SAVE ME)" (Dok Big Hit Entertainment)

SOLO, solotrust.com - Big Hit kembali menambah konten baru untuk Bangtan (BTS) Universe. Via akun Smeraldo Books, Kamis (17/1/2019), Big Hit mengabarkan tentang rilisnya webtoon BTS yakni "화양연화 Pt.0 (Save Me)" atau "The Most Beautiful Moment in Life Pt.0 (Save Me)".

Webtoon ini menceritakan tentang tujuh anak laki-laki yang menjadi sahabat baik. Takdir mereka terkait satu sama lain melalui masa-masa bahagia bersama, namun juga masa-masa yang berat karena perpisahan, yang membuat mereka begitu menderita karenanya.



Ketika semuanya hampir hilang, salah satu dari mereka diberi kesempatan untuk kembali ke masa lalu dan membantu teman-temannya memperbaiki kesalahan mereka. Ia akan melalukan apapun untuk membantu mereka. Namun bisakah ia melakukannya? Atau dia sudah sangat terlambat?

Penggemar bisa membaca prologue, chapter 1, dan chapter 2 dari kisah tersebut di Webtoon mulai Kamis (17/1/2019).

Kisah tersebut tersedia dalam beberapa bahasa yakni Bahasa Korea, Inggris, Jepang, Cina, Indonesia, dan Thailand. Webtoon tersebut akan menampilkan chapter terbaru tiap Kamis.

"화양연화/HwaYangYeonHwa" atau "The Most Beautiful Moment in Life" adalah salah satu konsep album BTS yang rilis dalam tiga album yakni "The Most Beautiful Moment in Life, Part 1" (2015), "The Most Beautiful Moment in Life, Part 2" (2015), dan "The Most Beautiful Moment in Life: Young Forever" (2016).

Sementara "Save Me" adalah lagu yang ada dalam salah satu album tersebut yakni "The Best Beautiful Moment in Life: Young Forever". (Lin)

(way)