SLEMAN, solotrust.com- Menanggapi terjadinya cuaca ekstrim di wilayah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman pun segera mengumpulkan sejumlah instansi terkait, mulai dari BPBD, Dinas Sosial serta relawan untuk dapat siaga 24 jam.
“Pemerintah Kabupaten Sleman memprioritaskan untuk menyelamatkan masyarakat yang terdampak langsung bencana. Juga telah memobilisasi personil dan peralatan kebencanaan, baik TRC BPBD, BLK, PU, Dinsos, artinya dinas-dinas terkait itu kita upayakan agar bisa siap untuk menindaklanjuti.” Jelas Bupati Sleman Sri Purnomo.
Sementara itu cuaca ekstrim yang terjadi pada Rabu (30/1/2019) malam membuat Kali Pete Meluap. Bhakan luapan kali tersebut hingga mengakibatkan rumah warga di Dusun Karangmojo Taman Martani, Kalasan, Sleman hancur terbawa arus sungai, akibat pondasi tanah yang tergerus aliran air.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, sebanyak 16 jiwa yang terdampak bencana telah diungsikan ke lokasi yang aman. (adam)
(wd)