SOLO, solotrust.com – Puluhan Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Surakarta merayakan peringatan Hari Veteran Nasional ke-4 di Aula markas Komando Distrik Militer (Kodim) 0735 Surakarta, Kamis (10/8/2017) pagi. Peringatan ini dipimpin oleh Kepala Kantor Administrasi Veteran dan Cadangan (Kanminvetcad) 35/IV Surakarta Mayor Arm Sutrisno. Dalam sambutannya Sutrisno menyampaikan peringatan ini diselenggarakan sebagai bentuk penghormatan kepada para pejuang veteran yang telah berjuang mengorbankan jiwa dan harta demi mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia (RI).
Peringatan ini juga sebagai momentum mengingat kembali, bahwa para veteran adalah tentara rakyat dan tentara pejuang yang telah membuktikan kemampuannya menjaga dan mempertahankan tetap tegaknya NKRI.
Setiap warga negara Indonesia wajib ikut serta menjaga keutuhan NKRI. NKRI adalah harga mati, ini lah yang diharapkan Veteran untuk diteruskan oleh generasi muda.
“Hari Veteran adalah hari kita semua bangsa Indonesia”. Tegas Mayor Arm Sutrisno.
Perjuangan para Veteran dapat menjadi pemacu semangat kita berjuang, berkontribusi untuk kemajuan bangsa Indonesia. Hadir pada acara tersebut Para Kakanminvetcad Jajaran Korem 074/Warastratama
(Penrem 074/Wrt)
(Patner)