Serba serbi

BTS Dominasi Chart iTunes Global dengan "Map Of The Soul: Persona" & "Boy With Luv"

Musik & Film

14 April 2019 05:01 WIB

BTS dalam MV "Boy With Luv" (Dok. Big Hit Entertainment)

SOLO, solotrust.com - BTS merilis album terbaru mereka "Map of the Soul: Persona", seri pertama dari era Map of the Soul pada Jumat (12/4/2019) pukul 18.00 waktu Korea Selatan (KST) atau 16.00 WIB, bersamaan dengan MV untuk lagu utamanya "Boy With Luv".

Dikabarkan mydaily.co.kr via Soompi, Sabtu (13/4/2019), mini album tersebut berhasil menduduki peringkat puncak di 86 negara dan region dalam chart album-album teratas iTunes (iTunes Top Albums), tepatnya pada Sabtu pukul 13.39 KST atau 11.39 WIB.



Album Persona menempati peringkat pertama di negara seperti Indonesia, Amerika Serikat, Jepang, Inggris, Argentina, Austria, Australia, Belgia, Brazil, Bulgaria, Kamboja, Kanada, Chili, Kolombia, Mesir, Finlandia, Prancis, Yunani, Italia, Malaysia, Meksiko, Selandia Baru, Norwegia, Peru, Filipina, Vietnam, Rusia, Spanyol, Swedia, Swiss, dan Turki.

Selain itu, “Boy With Luv” juga menjadi nomor satu di chart lagu-lagu teratas iTunes (iTunes Top Songs) di 67 region yang berbeda, seperti Indonesia, Amerika Serikat, Australia, Brazil, Kolombia, Finlandia, Prancis, Yunani, Meksiko, Selandia Baru, Peru, Slovenia, Rusia, Turki, Vietnam, dan Thailand.

Sementara itu di negaranya sendiri, satu jam usai dirilis, "Boy With Luv" juga menyapu bersih peringkat 1 di chart-chart musik besar Korea Selatan yakni Melon, Soribada, Genie, Naver, Bugs, dan Mnet.

Karena jumlah pendengar yang membludak, akses ke Melon juga sempat error selama 1 jam. Sebuah sumber dari Melon mengatakan, "Karena arus traffic, itu tidak terhubung pada ponsel. Kami saat ini sedang mengidentifikasi penyebab kesalahan dan memulihkannya."

Satu jam kemudian, yakni pukul 20.00 KST hal tersebut bisa diatasi dan “Boy With Luv” berada di peringkat pertama. (Lin)

(way)