KLATEN, solotrust.com- Satuan Sabara Polres Klaten menggelar razia pekat dengan sasaran pasangan mesum di luar nikah, Rabu (15/5/2019).
Dalam razia pekat kali ini, petugas menyasar di hotel kelas melati yang berada di kawasan wisata Candi Prambanan, Kabupaten Klaten. Satu persatu kamar hotel digeledah petugas dan kamar hotel yang berpenghuni langsung dimintai kartu identitasnya.
Petugas juga mendapati sejumlah pasangan mesum atau di luar nikah yang nekat ngamar di siang bolong.
Bahkan salah satu pasangan mesum tersebut sempat ada yang melarikan diri saat akan diperiksa oleh petugas. Meraka akhirnya diamankan petugas termasuk kendaraan milik mereka turut diperiksa.
“Kegiatan operasi pekat ini sudah selama bulan puasa.” Jelas Kasat Sabhara Polres Klaten AKP Edi Sukamto.
Sejumlah pasangan mesum tersebut selanjutnya dibawa oleh petugas guna dilakukan pembinaan. (jaka)
(wd)