Hard News

Kini Bayar Tagihan Listrik dan BPJS Bisa Lewat Go-Jek

Hard News

23 November 2017 12:02 WIB

Kiri ke kanan: CEO sekaligus pendiri Go-Jek Nadiem Makarim, Menkominfo Rudiantara, Direktur Teknologi dan Informasi BPJS Kesehatan Wahyudin Bagenda. (dok.)

JAKARTA, solotrust.com - Go-Jek terus menambah fasilitas layanannya ke masyarakat. Dalam konferensi pers yang juga dihadiri Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Rabu (22/11/2017), Go-Jek memperkenalkan layanan terbarunya untuk membayar tagihan listrik dan Badan Pengelola Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan yang bernama Go-Bills.

“Saat ini, Indonesia sedang memasuki masa transisi dari masyarakat tunai ke masyarakat non-tunai. Kami berharap dengan adanya layanan ini akan mempercepat transisi tersebut. Layanan GO-BILLS ini akan terus dikembangkan ke depannya untuk semakin memudahkan masyarakat dalam melakukan pembayaran tagihan sehari-hari secara mudah dan aman,” papar CEO dan Founder GO-JEK Nadiem Makarim.



Tambahnya, inisiatif ini dilakukan untuk mendorong inklusi keuangan lewat pembayaran elektronik menggunakan saldo Go-Pay. “Go-Jek melalui Go-Pay punya peran sebagai jembatan mempercepat inklusi keuangan bagi bank dan lembaga jasa keuangan lainnya kepada masyarakat terutama unbanked communities. Kami melihat untuk mendorong inklusi keuangan di Indonesia, pembayaran berbasis elektronik menjadi kunci penting. Dengan pembayaran elektronik terkait kebutuhan sehari-hari, kepercayaan masyarakat terutama unbanked communities terhadap layanan jasa keuangan bisa meningkat,” terang Nadiem.

Direktur Terknologi dan Informasi BPJS Kesehatan Wahyuddin Bagenda memberikan apresiasi terhadap Go-Jek atas inisiasinya memberikan layanan Go-Bills. Menurutnya, dengan hadirnya aplikasi, semakin mendorong kepatuhan masyarakat dalam membayar iuran BPJS.

“Guna mendorong kepatuhan masyarakat terhadap pembayaran jaminan sosial kesehatan, kami terus menambah channel pembayaran. Cukup dengan 3 langkah mudah, masyarakat bisa membayar iuran BPJS Kesehatan untuk diri sendiri maupun keluarga melalui aplikasi GO-JEK,” kata Wahyuddin.

Sementara itu, melalui Go-Bills pengguna dapat membayar beberapa tagihan listrik seperti tagihan listrik pra bayar, tagihan listrik pasca bayar, dan non tagihan listrik.

 

(way)

(Redaksi Solotrust)