Serba serbi

Dongkrak Wisata Kali Pepe Melalui Lomba Mural Sudiroprajan

Wisata & Kuliner

15 Agustus 2019 14:54 WIB

Sebuah alat berat diterjunkan untuk membersihkan Kali Pepe untuk persiapan Lomba Mural Sudiroprajan, Pada Rabu (14/8/2019).

SOLO, solotrust.com – Jelang Lomba Mural Sudiroprajan untuk memperebutkan Piala Wali Kota Surakarta 2019 yang diselenggarakan mulai esok hari, panitia memastikan keamanan dan kenyamanan puluhan peserta lomba di kawasan Kali Pepe Sudiroprajan, Jebres, Solo tempat diadakannya perlombaan.

Baca: 5.000 Lampion, 12 Lampion Shio Semarakkan Nuansa Imlek di Pusat Kota Solo



Pantauan solotrustcom di lokasi, taman Kali Pepe sebelah timur Telkom sudah berdiri panggung acara dan kursi untuk para tamu undangan sudah tertata rapi, acara rencananya akan dibuka langsung oleh Wali Kota Surakarta FX. Hadi Rudyatmo, Jumat (16/8/2019) besok. Selain itu kawasan Kali Pepe juga terlihat bersih, dasar sungai juga telah diratakan.

Lurah Sudiroprajan, Dalimo mengatakan, kegiatan bersih-bersih sungai telah dimaksimalkan pada Rabu (14/8/2019) kemarin, sejumlah warga dibantu dinas terkait dan TNI melaksanakan kerja bakti total di Kali Pepe segmen Jembatan Pasar Gede, hingga belakang Kelurahan Sudiroprajan. Bersih-bersih sungai menyasar pada pembersihan dinding-dinding tebing sungai hingga pengerukan sedimen dibantu alat berat untuk meratakan dasar sungai. Lomba Mural Sudiroprajan bakal diselenggarakan selama tiga hari mulai dari 16 – 18 Agustus 2019.

“Semakin mendekati hari H lomba ini semakin rutin kami bersihkan, hari ini panggung acara sudah disiapkan, kegiatan lombanya kan selama 3 hari mulai besok. Kalau pemebersihan rutin sebenarnya sudah rutin dilakukan sebelumnya, tapi kemarin kita maksimalkan,” kata Dalimo kepada solotrustcom, Kamis (15/8/2019)

Ketua Panitia Lomba, Arga Dwi Setyawan mengatakan, melalui momentum semarak HUT Kemerdekaan ke-74 Republik Indonesia Lomba Mural Sudiroprajan diharapkan mampu menggugah awareness masyarakat akan ekosistem sungai dan lingkungan sekitar. Di samping itu, juga mempercantik estetika Kali Pepe yang akan terhiasi penuh dengan kreasi-kreasi mural sehingga menunjang kawasan wisata Kali Pepe.

Dalam lomba yang diselenggarakan selama tiga hari ini, dijelaskan Arga, diikuti sebanyak 32 peserta grup seniman mural dan umum dari berbagai daerah, masing-masing kelompok peserta diberi jatah segmen seluas 4 x 10 meter. Tema yang diusung dalam perlombaan ini adalah "Kampung Pembauran dan Kebinekaan" tebing-tebing kali itu akan dipenuhi berbagai gambar bernuansa persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang memiliki beragam suku, adat, agama, ras.

"Ada 32 kelompok seniman mural yang akan berlomba dari berbagai daerah, ini kan kita buka untuk umum," jelas

Arga menambahkan, panitia juga menyiapkan bank cat, berupa cat dasar dengan warna merah, kuning, biru putih dan hitam, selain itu tangga dan penerangan untuk pengerjaan pada malam hari serta konsumsi. Pemenang dalam lomba ini diambil Juara 1, 2 dan 3 serta Juara Harapan 1-4.

"Di samping bahan dan peralatan pribadi peserta, panitia juga mensupport cat warna. Untuk pemenang nanti ada trophy, piagam, dan uang pembinaan masing-masing Rp 5 juta, Rp 3 juta dan Rp 2 juta sedangkan juara harapan merata Rp 500 ribu," pungkasnya. (adr)

(wd)