KLATEN, solotrust.com- Bus patas antar kota antar provinsi (AKAP) menabrak empat rumah di tepi jalan Solo-Yogya, tepatnya di Desa Karanganom, Kecamatan Klaten Utara, Kabupaten Klaten, pada Sabtu (31/8/2019)pagi sekitar pukul 05.00 WIB.
Baca: Bus Mira Tabrak 4 Rumah, 2 Orang Luka Parah
Dalam kejadian itu, diketahui dua orang luka parah dan empat lainnya luka ringan. Pantauan di lokasi kejadian, empat rumah rusak pada bagian depan atau teras dan kondisi bus Mira jurusan Surabaya –Yogyakarta bernomor polisi S-7266-USI itu juga mengalami kerusakaan pada bagian samping dan depan.
Dalam kejadian itu diduga sopir bus mengantuk sehingga tak mampu mengendalikan laju bus dengan kecepatan tinggi hingga menabrak empat rumah.
Akibat kejadian ini, dua orang yakni sopir dan kondektur bus luka parah dan empat orang lainnya yang merupakan penumpang bus mengalami luka ringan. Kini seluruh korban kecelakaan langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Seorang kernek bus Mira, Reza mengaku, tertidur sejak dari Solo sehingga tidak mengetahui kalau bus yang disopir temannya akan terjadi kecelakaan.
“Saya tahu tahu bus sudah begini. Ya, saya sempat kaget. Tadi sempat tertidur,” kata dia.
Kapolres Klaten AKBP Aries Andhi melalui Kasatlantas AKP Bobby Anugrah Rahman membenarkan adanya kejadian bus Mira menabrak empat rumah dan kecelakaan ini sedang penanganan petugas.
“Dugaan sementara sopir ini mengantuk atau kecapekan, sehingga bus oleng dan tidak dapat mengendalikan diri hingga menabrak rumah,” kata dia.
Baca: Kirab Malam 1 Suro, Dishub Siapkan Pengaturan Lalin
Kini proses evakuasi bus oleh petugas terus berlanjut, dalam evakuasi bus tersebut sempat terjadi kemacetan cukup panjang di jalur Solo-Jogja dari arah Solo maupun dari arah Jogja. (Jaka)
(wd)