Entertainment

Keanu Revees Dirayu Bergabung Film Fast And Farious

Musik & Film

30 Oktober 2019 17:26 WIB

Keanu Revees.

Solotrust.com- Kesuksesan seorang aktor dalam membintangi sebuah film sehingga membuat film tersebut laku keras tentu menjadi daya tarik tersendiri untuk proyek lainnya, menggunakan si aktor agar mau membintangi film yang akan diproduksi.

Hal itulah yang terjadi pada Keanu Revees. Selepas sukses dalam membintangi film Jhon Wick, Keanu Revees dilirik agar mau berperan dalam film Fast and Farious. Orang yang tengah mendekati serta memberikan tawaran itu ialah sang penulis naskah film Fast and Farious, Chris Morgan.



Seperti dilansir oleh Screen Rant, Chris Morgan mengatakan, “ Saya bertemu dengannya dan saya membicarakan ini. Saya sudah lama sekali ingin dia masuk dalam waralaba ini. Kami sedang berusaha..yang sulit adalah mencari jadwal yang pas dan merancang segalanya bersama – sama.” ungkapnya mengisahkan kendala yang dialami untuk melakukan kerjasama tersebut.

Apabila Keanu Revees jadi gabung di film ini maka dia akan menyusul Cardi B yang telah bergabung dengan proyek waralaba film ini. Pengumuman bergabungnya Cardi B diunggah melalui sebuah video di laman Instagram. Di daam video itu terlihat Cardi B bersama dengan Vin Diesel tengah berdialog.

“Saya tahu saya lelah, kami memberikan segala hal yang bisa kami lakukan untuk film ini, kami berupaya semaksimal mungkin.” Kata Vin.

Cardi pun menambahkan, “ Saya lelah tapi saya tidak bisa menunggu. Saya tidak akan pergi, ini akan menjadi yang terbaik.”

Franchise film Fast and Farious merupakan salah satu waralaba film terbesar dengan keuntungan laba mencapai $ 5,8 Miliar. Itu pun masih ditambah dengan spin off mereka yang cukup meledak juga, yakni Hobbs & Shaw yang berhasil meraup $758 juta. Maka untuk menambah pundi – pundi keuntungan mereka, pilihan membujuk rayu Keanu Revees agar mau bergabung menjadi salah satu opsi pilihan.

Keanu Revees sendiri di tahun ini telah membintangi tiga film yakni Jhon Wick : Chapter 3, Toy Story 4 sebagai dubber kemudian Always Be My Maybe. Untuk di tahun depan, Keanu Reveers sudah dijadwalkan membintangi Jhon Wick : Chapter 4 , The Matrix 4 dan Bill & Ted Face the Music. (dd)

(wd)