Viral

Ditagih Utang, Emak Ini Malah Ngamuk Bawa Bata

Viral

30 November 2019 10:44 WIB

Seorang emak ditagih membayar utang ngamuk dengan membawa batu bata

Solotrust.com - Utang piutang menjadi suatu masalah sensitif bagi kebanyakan orang. Salah satu yang sedang viral di dunia maya adalah video seorang emak ditagih membayar utang malah ngamuk dengan membawa batu dan hendak melemparkannya kepada penagih utang. Video itu kali pertama diunggah akun Instagram @ndorobeii pada Kamis (28/11/2019).

Dalam video terlihat seorang penagih utang sembari merekam kejadian mendatangi sebuah rumah dan bertemu dengan seorang emak-emak berkerudung ungu. Maksud hati hendak menagih meminta uang yang dipinjam, namun ia justru kena semprot. Sang emak menjawab dengan marah-marah kalau dirinya tidak mempunyai utang, sembari mengambil sapu dan memukul-mukulkan kepada penagih utang.



“Aku itu sudah tahu, tapi aku lagi tidak punya uang, pergi kamu!” hardiknya.

Emak-emak itu juga marah ketika tahu dirinya direkam.

“Aku di sini cuma nagih aja kok, Rp260 ribu, sesuai dengan aturan,” ucap penagih utang.

Bukannya mereda, emak-emak berkerudung ungu malah tambah kalap dengan mengambil sapu kembali dan melemparkan kepada penagih utang. Bukan itu saja, ia pun mengambil batu bata dan mengancam kepada penagih utang akan melemparkannya apabila tidak pergi juga.

Emak itu juga mengancam apabila penagih utang tidak pulang akan hancur badannya terkena lemparan batu bata. Tidak diketahui pasti siapa orang yang ada di video, termasuk tempat kejadian. (dd)

(redaksi)