Hard News

Wow! Lewat Bening Kekasih, Pelayanan Dokumen Nikah Bisa Secepat Kilat

Jateng & DIY

05 Januari 2020 05:05 WIB

Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo bersama Kepala Kemenag Solo Mustain Ahmad dalam peluncuran program Bening Kekasih di Hotel Swiss Bell-inn Saripetojo Solo, Jumat (03/01/2020) malam

SOLO, solotrust.com - Inovasi anyar diluncurkan Kementerian Agama (Kemenag) berkolaborasi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Solo. Lewat produk bernama "Bening Kekasih," pelayanan dokumen nikah bisa secepat kilat.

Bening Kekasih secara resmi telah diluncurkan langsung oleh Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo bersama Kepala Kemenag Solo Mustain Ahmad di Hotel Swiss Bell-inn Saripetojo Solo, Jumat (03/01/2020) malam dalam acara Tasyakuran Hari Amal Bakti ke-74 Kementerian Agama Republik Indonesia. Acara turut dihadiri jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan tokoh lintas agama.



Kepala Kantor Kemenag Solo, Mustain Ahmad menjelaskan, inovasi tersebut adalah upaya bersama Kemenag dan pemerintah kota (Pemkot) dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, khususnya dalam urusan pernikahan.

"Program ini mempercepat pelayanan dokumen pernikahan, namanya Bening Kekasih yang merupakan singkatan dari Berkah Nikah ngGanti Kartu Keluarga, KaTP, Seketika Hari Itu, yang diperoleh sepasang pengantin setelah mengucapkan janji suci pernikahan," jelasnya di sela acara.

Mustain menambahkan, tema yang diusung dalam acara tasyakuran adalah "Umat Rukun, Indonesia Maju".

"Tujuan dari acara ini adalah untuk mewujudkan kerukunan antarbangsa Indonesia tanpa membedakan agama, suku, dan ras. Pada dasarnya kerukunan timbul karena saling mengerti, menghormati, dan menghargai," ungkapnya.

Sementara itu, Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengaku mendukung penuh program Bening Kekasih sebagai bentuk pelayanan prima bagi masyarakat Kota Bengawan.

"Bening Kekasih ini kan masyarakat dilayani dengan cepat, mudah, dan transparan, harapannya bermanfaat bagi masyarakat," ucap Rudy. (adr)

(redaksi)